Perkembangan Harga Kebutuhan Pokok Juni 2022, Harga Bawang Merah Melonjak

- 30 Juni 2022, 21:52 WIB
Perkembangan Harga Kebutuhan Pokok Juni 2022, Harga Bawang Merah Melonjak
Perkembangan Harga Kebutuhan Pokok Juni 2022, Harga Bawang Merah Melonjak /

SRAGEN UPDATE – Perkembangan harga sembako tiap hari grafiknya kian naik turun. Pada pertengahan hingga akhir Juni 2022.

Kementerian Perdagangan memposting transparansi perkembangan harga sembako, baik di website resminya maupun media sosial.

Dilansir dari situs resmi Kementerian Perdagangan yang diunggah melalui instagram resmi @kemendang, memperlihatkan perkembangan harga rata-rata nasional barang kebutuhan pokok.

Pada unggahan 15 Juni 2022, harga bawang merah sebesar Rp50.600 per kg dan melonjak pada 30 Juni 2022 yakni Rp60.400 per kg. Artinya pada pertengahan hingga akhir Juni 2022 harga bawang merah melonjak Rp9.800.

Sedangkan untuk harga kebutuhan pokok yang lain terlihat stabil. Seperti harga beras medium yang stabil di angka Rp10.400 per kg, harga beras premium Rp12.500 per kg, harga gula pasir Rp14.600 per kg, harga daging sapi Rp135.900 per kg.

Baca Juga: Maaf, Penerima PKH Tahap 3 Dihapus Kemensos Bagi yang Masuk Kategori Ini

Harga telur ayam ras Rp29.100 per kg, bawang putih berkisar Rp27.600 – Rp30.800 per kg, harga kedelai Rp14.200, harga tepung terigu Rp11.800 per kg, hingga harga minyak goreng curah Rp15.800 per liter.

Kabar baiknya, harga ayam ras nampak mengalami penurunan sebesar Rp900 dari Rp38.300 per kg menjadi Rp37.200 per kg.

Kembali terlihat kenaikan pada harga cabai. Semula pada 15 Juni 2022 harga cabai berkisar Rp68.400 – Rp89.900 per kg. Sedangkan pada akhir Juni 2022, harga cabai mengalami peningkatan sekitar Rp70.800 – Rp94.000 per kg.

Halaman:

Editor: Arina Nihayati

Sumber: Kemendag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x