Kontrak Eksklusif Berakhir, Jo Kwon 2AM Resmi akan Berpisah dengan Cube Entertainment

17 Juni 2024, 20:50 WIB
Kontrak Eksklusif Berakhir, Jo Kwon 2AM Resmi akan Berpisah dengan Cube Entertainment /Soompi/

SRAGEN UPDATE - Salah satu anggota 2AM yaitu Jo Kwon akan resmi berpisah dengan agensinya Cube Entertainment.

Kabar anggota 2AM tersebut akan berpisah dengan Cube Entertainment pun telah diumumkan secara resmi oleh agensi tersebut.

Pada tanggal 17 Juni, Cube merilis pernyataan resmi yang membagikan berita berakhirnya kontrak eksklusif mereka dengan Jo Kwon.

"Halo.

Ini adalah Cube Entertainment.

Pertama-tama, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada para penggemar atas cinta dan dukungan mereka yang murah hati terhadap Jo Kwon.

Baca Juga: Spoiler Episode 1 Scandal: Pertemuan Menegangkan antara Baek Seol Ah dan Moon Jung In

Kami ingin memberi tahu Anda secara resmi informasi mengenai kontrak eksklusif Jo Kwon dengan Cube Entertainment.

Setelah diskusi yang cukup dengan artis kami Jo Kwon, kontrak eksklusif kami [dengan Jo Kwon] berakhir pada 17 Juni 2024.

Kami ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada Jo Kwon, yang telah aktif di berbagai bidang dengan semangat yang tiada henti dan energi yang melimpah di bawah agensi kami sejak tahun 2018.

Cube Entertainment akan selalu mendukung Jo Kwon yang akan memulai perjalanan baru.

Terima kasih," ucap agensi tersebut.

Anggota 2AM tersebut pun mengungkapkan rasa terima kasihnya dengan memposting ulang pernyataan tersebut di akun media sosialnya dengan memberikan pernyataan.

Baca Juga: ‘Missing Crown Prince’ Berakhir dengan Rating Tertinggi Sepanjang Penayangannya

“Saya tidak akan melupakan waktu-waktu berharga yang saya habiskan bersama Cube Entertainment. Terima kasih banyak," kata Jo Kwon.

Kabar jika anggota anggota 2AM tersebut akan berpisah dengan Cube Entertainment tentu membuat para penggemar sedih.

Para penggemar tentunya ingin masih bisa melihat Jo Kwon berada di Cube Entertainment.

Pembaruan kontrak antara artis dan idolnya sudah hal yang wajar di industri hiburan khususnya Korea.

Pembaruan kontrak biasanya dilakukan saat masa kontrak si artis dan agensi sudah hampir habis.

Biasanya pembaruan kontrak dilakukan jika si artis ingin memperpanjang masa kontrak dengan agensinya.

Tentunya jika anggota 2AM tersebut tidak memperbarui kontraknya maka masa kontraknya dengan Cube Entertaiment tidak di perpanjang.

Hal tersebut tentunya membuat Jo Kwon tidak akan lagi bekerja sama maupun dibawah naungan Cube Entertainment.

Baca Juga: Ana-Tiwi Raih Gelar Juara di Australia Open 2024 Usai Kalahkan Ganda Putri Malaysia, Lai Pei Jing-Lim Chiew Si

Para penggemar tentunya sedih karena anggota 2AM tersebut tidak akan lagi berada di Cube Entertainment.

Walau tidak lagi berada di Cube Entertainment, Jo Kwon akan tetap akan menyapa para penggemar.

Hal tersebut membuktikan walau anggota 2AM tersebut tidak lagi berada di Cube Entertainment tetapi dia masih peduli kepada para penggemarnya.

Para penggemar harus tetap mendukung keputusan Jo Kwon yang memutuskan berpisah dengan Cube Entertainment.

Mari tetap mendukung anggota 2AM tersebut kedepannya, walau dia tidak lagi berada di Cube Entertainment.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler