Produksi Racket Boys Dihentikan Sementara Akibat Covid-19

- 20 Juli 2021, 16:47 WIB
drama SBS Racket Boys.
drama SBS Racket Boys. /instagram.com/@sbsdrama.official

 

SRAGEN UPDATE – K-drama "Racket Boys" bergabung dengan sejumlah film dan drama yang mengumumkan penghentian produksi sementara mereka akibat Covid-19.

Dalam sebuah laporan yang dikutip oleh media Korea Selatan, drama olahraga SBS itu memilih untuk menunda sesi syuting setelah salah satu pemerannya dinyatakan positif terkena virus.

Itu terjadi setelah seorang perwakilan dari drama mengkonfirmasi bahwa aktor pendukung yang diuji pada 17 Juli ternyata tidak menunjukkan gejala.

Baca Juga: AKMU Siap Sapa Penggemar dengan Rilis 7 MV dalam Comeback 'Next Episode'

Dengan ini, tim memilih untuk "membatalkan" produksi sebagai tindakan pencegahan untuk melindungi keselamatan kesehatan para pemain dan kru "Racket Boys".

Selain itu, seluruh tim juga menjalani tes Covid-19 untuk mematuhi protokol kesehatan.

"Setelah mengetahui fakta ini, kami segera membatalkan syuting, dan semua aktor dan staf, termasuk aktor dan pejabat agensi, sedang menjalani tes Covid-19," jelas perwakilan dari drama.

Selanjutnya, jadwal baru akan ditentukan setelah hasil Covid-19 keluar.

Baca Juga: Apakah Dia Akan Memilih Orang Yang Aku Cintai  atau Orang Yang Mencintaiku Berdasarkan Zodiaknya

Halaman:

Editor: Yesa Novianti Putri Ashari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah