(Spoiler) 9 Adegan Paling Menyedihkan di All of Us Are Dead, Salah Satunya Tentang Ibu Cheong San

- 5 Februari 2022, 10:29 WIB
(Spoiler) 9 Adegan Paling Menyedihkan di All of Us Are Dead, Salah Satunya Tentang Ibu Cheong San
(Spoiler) 9 Adegan Paling Menyedihkan di All of Us Are Dead, Salah Satunya Tentang Ibu Cheong San /Instagram


SRAGEN UPDATE – All of Us Are Dead saat ini berada di top 1 trending Netflix berbagai negara, salah satunya Indonesia.

All of Us Are Dead menceritakan kisah menegangkan sekaligus pelajaran hidup bermakna mengenai hubungan antara manusia.

All of Us Are Dead saat ini dapat ditonton di Netflix dengan 12 episode lengkap dan berikut sembilan adegan paling menyedihkan di serial tersebut.

Baca Juga: Spoiler Prediksi All of Us Are Dead Season 2: Bayi Hee Su Bisa Jadi Penawar Virus Zombie, Tapi Siapa Ayahnya?

1. Ibu Cheong San langsung ke sekolah ketika tahu ada wabah yang sedang terjadi

Menurut Cheong San, ibunya tidak akan peduli dan tetap berada di restoran apa pun yang terjadi karena itulah prioritas ibunya.

Namun, tanpa diketahui sang anak, ibunya Cheong San bergegas ke sekolah anaknya begitu tahu ada wabah bahaya yang menjangkit SMA Hyosan.

Meski sudah diperingatkan oleh pihak militer dan beberapa kali bertemu zombie, alih-alih kembali pulang ibunya Cheong San nekat menemui anaknya di sekolah.

Baca Juga: Spoiler All of Us Are Dead Season 2: Apakah Hubungan Cheong San dan On jo Berlanjut?

Hanya untuk memastikan anaknya baik-baik saja, sayangnya ibunya Cheong San digigit oleh sahabat anaknya sendiri, Gyeong Su.

2. Kehilangan sahabat, Onjo kehilangan I-Sak, Cheong San kehilangan Gyeong Su

Dalam perjalanan menyelamatkan diri, ada banyak kehilangan yang menyakitkan.

Salah satunya adalah kehilangan I-sak di saat mereka berjuang menembus zombie.

Onjo yang sadar tangan I-sak dingin dan hidungnya berdarah, dia tetap berharap teman-temannya tidak menyakiti zombie I-sak.

Baca Juga: Satu Adegan All Of Us Are Dead Mendapat Komentar Aneh dari Netizen, Pelarian Su Hyeok dan Cheong San

Walau I-sak sudah berubah menjadi zombie, Onjo tetap mengingat semua kenangan persahabatan mereka.

Bahkan Onjo menahan tangan isak saat zombie sahabatnya itu didorong keluar jendela agar tidak menggigit yang lain.

Lalu Gyeong Su, sifatnya yang tengil padahal baik itu membuat hubungan persahabatannya dengan Cheong San bertahan lama.

Na Yeon yang selalu disalahkan karena kewaspadaannya dan keinginan untuk menyelamatkan dirinya sendiri, menuduh Gyeong Su digigit zombie dan akan berubah.

Baca Juga: Fakta Menarik All Of Us Are Dead, Lee Jae Kyoo Beberkan Alasan Warna Hijau Botol untuk Seragam SMA Hyosan

Sayangnya setelah setengah jam Gyeong Su tidak berubah juga, tetapi karena tidak mau disalahkan Na Yeon memiliki ide licik.

Gagang kayu yang ada darah zombie, dia seka memakai sapu tangannya lalu dia usapkan pada luka Gyeong Su.

Begitulah akhirnya Gyeong Su berubah menjadi zombie dan Cheong San sendiri yang memanggil sahabatnya itu untuk mendekat ke arah jendela.

Memancingnya agar Gyeong Su jatuh ke bawah sambil terluka karena melihat sahabatnya sendiri mati sebagai zombie.

Baca Juga: Spoiler All Of Us Are Dead Season 2: Mutasi Nam Ra jadi Senbie, Jadi Penyelamat atau Penyerang Manusia?

3. Bu Park mengorbankan diri

Na Yeon yang ketahuan membuat Gyeong Su menjadi zombie akhirnya keluar dari persembunyian mereka.

Bu Park meminta para siswa yang lain berjanji padanya agar tetap bertahan hidup dan jangan ada yang mati lagi.

Sebelum akhirnya keluar dan menyeret Na Yeon ke tempat yang aman sambil melawan zombie dengan tubuhnya sendiri.

Sayangnya Bu Park tergigit zombie, dia langsung menyeret Na Yeon ke tempat yang aman, memasukkan siswanya itu ke ruang tersebut dan memisahkan diri darinya.

Baca Juga: Spoiler All OF Us Are Dead Season 2: Siapa Sosok Ayah dari Bayi yang Dilahirkan Hee su?

Bu Park berpesan agar Na Yeon tetap bertahan hidup dan nanti jika bertemu dengan teman-temannya mau meminta maaf serta mengaku menyesal.

Begitulah sebelum akhirnya Bu Park berlalu dari sana karena merasa tubuhnya semakin berubah.

4. Saat Cheong San bertemu dengan ibunya yang telah menjadi zombie

Ketika mereka berhasil keluar dari atap dan dari gedung sekolah, hal pertama yang mereka lihat adalah ibunya Cheong San yang berubah menjadi zombie.

Cheong San menangis dan tidak dapat berkata-kata, bahkan ketika akan diserang oleh zombie ibunya.

Baca Juga: Spoiler All of Us Are Dead Season 2, Kulik 5 MBTI Tokoh Utama, Cheong San ISFJ, Jangan Kaget Mirip Ghi Nam!

Dae Su dan Wu Jin memukul zombie itu dan meminta mereka semua kabur, tetapi Cheong San mengamuk karena tidak terima ibunya diperlakukan seperti itu.

Begitu Cheong San memanggilnya ibu, semua temannya sadar bahwa itulah alasan Cheong San tidak dapat mengendalikan diri.

5. Saat Joon Yeong berubah menjadi zombie

Ketika Onjo dan kawan-kawan bertemu dengan Jang Hari dan Park Mi Jin, mereka semua memutuskan untuk membuat tameng dari tempat bola yang berbahan besi.

Mereka akan mendorong tempat itu dengan membentuknya lingkaran, mereka benar-benar frustrasi karena tidak memiliki cara lain, terkepung bersama di tengah perjuangan akhir.

Baca Juga: Review All of Us Are Dead : Ketika Ingin Balas Dendam Tapi Malah Kasih Kekuatan Kepada Musuh

Sayangnya ketika Joon Yeong yang merasa bertanggung jawab karena meminta teman-temannya membuat wadah tersebut melingkar tanpa tutup, dia akhirnya tergigit zombie.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: Netflix


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah