Statement Johnny Depp Tak Mau Gabung Disney Pirates of The Caribbean Meski Dibayar 300M Dolar

- 22 April 2022, 10:47 WIB
Amber Heard dan Johnny Depp dalam persidangan.
Amber Heard dan Johnny Depp dalam persidangan. /Twitter Law & Crime Network.

SRAGEN UPDATE - Johnny Depp menghadiri persidangan pada kasus pencemaran nama baik yang dilakukan mantan istrinya, Amber Heard, hingga dirinya dipecat dari berbagai projek.

Projek perfilman Johnny Depp seperti Disney Pirates of The Caribbean dengan karakternya sebagai kapten Jack Sparrow dan juga Warner Bros Fantastic Beasts 3 sebagai Gellert Grindelwald.

Persidangan ini mendapatkan perhatian khusus dari semua orang di dunia karena skandal kokain dan juga KDRT yang melibatkan pasangan Johnny Depp dan Amber Heard.

Berikut statement Johnny Depp di persidangan mengaku tak akan bergabung ke Disney Pirates of The Caribbean meski dibayar 300M dolar

Pada persidangan tersebut, tampak Johnny Depp mengenakan jas abu-abu dengan tenang namun tampak lugas menjawab pertanyaan.

Baca Juga: Konser BTS Permission to Dance On Stage Las Vegas Dibanjiri Penonton Selebritis Dunia, Siapa Saja Mereka?

“Itu aneh bagaimana mereka (Disney) mengeluarkanku dari peranku sebagai Kapten Jack Sparrow di namun mereka tidak mengeliminasi karakterku dari dunia, mereka tidak berhenti menjual merchandise Kapten Jack Sparrow, mereka tidak berhenti menjual boneka Kapten Jack Sparrow, mereka tidak berhenti menjualnya,” kata Depp.

Kemudian pertanyaan selanjutnya menanyakan apakah Johnny Depp mengetahui pembuatan dan kapan Pirates of The Caribbean 6 akan dibuat dan dirilis.

Johnny Depp mengungkapkan tidak tertarik dengan pembuatan Pirates of The Caribbean dan mengaku tidak mau untuk ikut ke dalam projek tersebut.

Bahkan, Johnny Depp mengetahui bahwa dengan projek ini akan masuk 300 Miliar dolar ke dalam kantongnya, dirinya tidak akan bergabung ke Disney Pirates of The Caribbean selanjutnya.

Baca Juga: 10 Fakta TERBARU Yoshi TREASURE 2022, Ternyata Anak Yatim Sejak 1 SMP Beserta Profil Lengkap 

Komentar dan statement Johnny Depp ini sangat disayangkan dan menerima kekecewaan dari para fans Pirates of The Caribbean yang menganggap bahwa Kapten Jack adalah Johnny Depp itu sendiri.

Fans Pirates of The Caribbean mengungkapkan bahwa tidak ada yang bisa menggantikan karakter yang sudah di bangun oleh Johnny Depp sebagai kapten Jack Sparrow yang fenomenal.

Bahkan sebagian berpendapat bahwa naskah asli Disney tidak membentuk karakter ini sedemikian rupa, namun Johnny Depp membuat karakter ini menarik dan membentuk karakter Jack Sparrow.

Baca Juga: 7 Lagu Ini Viral di Tiktok Gara-Gara Jungkook BTS, Cari Tahu yuk

Di film Warner Bros baru-baru ini yaitu Fantastic Beast 3: The Secret of Dumbledore yang seharusnya Johnny Depp berperan sebagai Gellert Grindelwald diganti dengan aktor lain.

Padahal Johnny Depp berperan sebagai penjahat sihir utama yang bersejarah sebelum era Lord Voldemort, keabsenan dirinya membuat film ini sedikit kehilangan aura penjahat sihir gelap Wizarding World.***

Editor: Arina Nihayati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah