Pengadilan Tolak Permintaan FIFTY FIFTY untuk Tangguhkan Kontrak Eksklusif dengan Agensi

- 30 Agustus 2023, 12:38 WIB
Pengadilan Tolak Permintaan FIFTY FIFTY untuk Tangguhkan Kontrak Eksklusif dengan Agensi
Pengadilan Tolak Permintaan FIFTY FIFTY untuk Tangguhkan Kontrak Eksklusif dengan Agensi /Meri/

SRAGEN UPDATE - Pengadilan menolak permintaan FIFTY FIFTY untuk menangguhkan kontrak eksklusif dengan agensinya ATTRAKT.

Pada bulan Juni 2023 lalu, FIFTY FIFTY mengajukan permohonan disposisi sementara untuk menangguhkan keabsahan kontrak eksklusif dengan ATTRAKT.

Akhirnya setelah sidang pertama di bulan Juli, pengadilan merekomendasikan mediasi kepada FIFTY FIFTY akan tetapi FIFTY FIFTY mengatakan menolak mediasi pada tanggal 16 Agustus 2023.

Penolakan mediasi dari FIFTY FIFTY berakhir pada perkara yang diteruskan ke pengadilan.

Baca Juga: Kuliner di Korea, Berikut 5 Makanan Khas Daejeon yang Wajib Dicoba ketika Mengunjungi Korea Selatan

Pada tanggal 28 Agustus 2023, Pengadilan Distrik Pusat Seoul membuat keputusan yaitu menolak permintaan empat anggota FIFTY FIFTY untuk penangguhan kontrak mereka.

Kuasa hukum FIFTY FIFTY sebelumnya memberikan alasan penangguhan kontrak, yaitu kurangnya transparansi keuangan, perusahaan yang diduga tidak memberikan perhatian yang memadai terhadap kesehatan anggotanya, dan dugaan kurangnya sumber daya untuk mendukung kegiatan anggota.

Pada sisi pengadilan menemukan bahwa FIFTY FIFTY tidak cukup bukti untuk melakukan penangguhan.

Pada bagian transparansi keuangan, pengadilan tidak menemukan adanya pelanggaran, baik itu pada biaya produksi atau pengeluaran lainnya.

Selain itu, pengadilan tidak menemukan bahwa pendapatan yang diterima belum diberikan kepada member FIFTY FIFTY.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah