Inilah Alasan Song Kang Menolak Membaca Komentar Sampai ‘Sweet Home 2’ Resmi Ditayangkan

- 11 Desember 2023, 20:48 WIB
Inilah Alasan Song Kang Menolak Membaca Komentar Sampai ‘Sweet Home 2’ Resmi Ditayangkan
Inilah Alasan Song Kang Menolak Membaca Komentar Sampai ‘Sweet Home 2’ Resmi Ditayangkan /Dok. Soompi/

SRAGEN UPDATE – Serial 'Sweet Home 2' baru saja rilis pada 1 Desember 2023 lalu di platform streaming populer Netflix.

Berjumlah 8 episode, ‘Sweet Home 2’ merupakan sekuel dari ‘Sweet Home’ yang tayang pada tahun 2020 lalu.

Untuk merayakan perilisan 'Sweet Home 2', aktor Song Kang dan Lee Jin Wook hadir sebagai bintang tamu di ‘Salon Drip’ milik Jang Do Yeon untuk mempromosikan serial mereka.

Saat mereka mengobrol, Song Kang dan Lee Jin Wook mengungkapkan sisi diri mereka yang tidak diketahui oleh penggemar.

Ketika Song Kang dan Lee Jin Wook ditanya apakah mereka membaca komentar tentang drama ‘Sweet Home 2.’

Baca Juga: Spoiler Episode 5 Tell Me You Love Me: Cha Jin Woo telah Berhasil Luluhkan Hati Jung Mo Eun

Song Kang mengatakan bahwa ia tidak membacanya dan ada alasan tersendiri mengapa hal tersebut dilakukan olehnya.

Ketika banyak aktor dan aktris menghindari membaca komentar karena takut melihat komentar-komentar kebencian yang ditujukan kepadanya, Song Kang justru sedikit berbeda.

Song Kang mengakui bahwa ada banyak orang yang menulis hal-hal baik tentang peran dan kemampuan aktingnya.

Itulah alasan mengapa Song Kang tidak membaca komentar-komentar tentang perannya di 'Sweet Home 2'.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x