SEVENTEEN Berikan Donasi kepada UNESCO untuk Rayakan Ulang Tahun Hari Debut yang ke-9

- 28 Mei 2024, 22:37 WIB
SEVENTEEN Berikan Donasi kepada UNESCO untuk Rayakan Ulang Tahun Hari Debut yang ke-9
SEVENTEEN Berikan Donasi kepada UNESCO untuk Rayakan Ulang Tahun Hari Debut yang ke-9 /Meri/

SRAGEN UPDATE - SEVENTEEN baru-baru ini kembali menunjukkan kepeduliannya kepada sesama yang membutuhkan.

Diketahui untuk merayakan ulang tahun hari debut yang ke-9 SEVENTEEN telah berikan donasi ke UNESCO.

Komite Korea untuk UNESCO mengumumkan pada tanggal 28 Mei 2024 bahwa SEVENTEEN memberikan donasi pada ulang tahun debut mereka tanggal 26.

Donasi dari SEVENTEEN tersebut diketahui diperuntukkan sebagai dana Lingkungan pendidikan global.

Dana ini akan digunakan untuk kampanye pendidikan termasuk perluasan inisiatif #GoingTogether dan penyelenggaraan Forum UNESCO tentang Masa Depan Pendidikan.

Baca Juga: 'Queen of Tears’ Kembali Pecahkan Rekor Meski Telah Tamat 1 Bulan yang Lalu

Terkait perihal donasi yang telah mereka berikan, SEVENTEEN pun mengungkapkan pernyataannya.

"Dapat berpartisipasi dalam hal yang sangat berarti di ulang tahun debut kami, yang bagi kami sama spesialnya dengan hari ulang tahun kami sendiri, merupakan hal yang bermanfaat dan memuaskan," ucap mereka.

Sejak debut mereka pada tahun 2015, SEVENTEEN terus melanjutkan berbagai bentuk filantropi, terutama berfokus pada anak-anak dan remaja di hari ulang tahun debut mereka.

Sejak tahun 2022, SEVENTEEN terlibat aktif dalam kampanye GoingTogether UNESCO, berkontribusi pada rekonstruksi pendidikan di Malawi, Afrika, dan pembangunan pusat pembelajaran di Timor Timur.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah