Drama Oh! Young Shim Konfirmasi Tanggal Tayang, Tim Produksi: Drama Ini akan Membuat Kalian Tertawa

19 April 2023, 08:05 WIB
Drama Oh! Young Shim Konfirmasi Tanggal Tayang, Tim Produksi: Drama Ini akan Membuat Kalian Tertawa /Dok. Soompi

SRAGEN UPDATE - Drama 'Oh! Young Shim' konfirmasi tanggal tayang.

 

Drama asli Genie TV ini telah dikonfirmasi untuk tayang perdana pada tanggal 15 Mei 2023.

'Oh! Young Shim' akan tayang pada pukul 22.00 waktu Korea Selatan atau sekitar pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: Prediksi Skor Chelsea vs Real Madrid Leg 2 Liga Champions 2023: Preview, Lineup, Kabar Absen Pemain

Menurut keterangan dari tim produksi, drama ini akan membuat penonton tertawa dan merasakan emosi yang pernah dirasakan pada waktu dulu ketika menonton animasinya.

"Ini akan menjadi drama yang membuat kalian tertawa dan merasakan emosi yang pernah kalian rasakan saat menonton animasinya di masa lalu," kata tim produksi 'Oh! Young Shim' seperti yang SragenUpdate.com kutip dari Soompi.

Tim produksi menambahkan harapannya agar drama ini dapat menawarkan empati dan kenyamanan serta memberi waktu bagi penonton untuk melihat kembali masa lalu dan masa kini.

"Kami semua menghabiskan masa kecil kami bersama dengan Young Shim dan Kyung Tae. Kami berharap drama ini akan menawarkan empati dan kenyamanan dan memberi Anda waktu untuk melihat kembali masa lalu dan masa kini Anda dengan menonton karakter utama dewasa yang sekarang hidup keras sebagai anggota masyarakat,” tambah tim produksi 'Oh! Young Shim'.

'Oh! Young Shim' merupakan remake drama komedi romantis dari animasi Korea kuno yaitu Young Shim.

 

Young Shim menceritakan kisah reuni antara sahabat masa kecil Oh Young Shim dengan Wang Kyung Tae.

Mereka berdua merasakan pahit dan manisnya kehidupan saat memasuki usia 30 tahunan.

Baca Juga: PSSI Pers Adakan Diskusi Jelang Peringatan HUT Organisasi Induk Sepak Bola Indonesia

Pada pembacaan naskah pertama drama, pemeran Song Ha Yoon, Donghae Super Junior, Lee Min Jae, dan Jung Woo Yeon terkesan karena mereka dengan sempurna berubah menjadi karakter mereka.

Song Ha Yoon menampilkan energi cerah di lokasi syuting sebagai Oh Young Shim yang memiliki karakter ulet dan optimis, serta dia merupakan sutradara produksi (PD) yang berusia 30 tahunan.

Donghae berperan sebagai Wang Kyung Tae (Mark Wang) yang ditampilkan sebagai CEO startup populer Kingvely.

Wang Kyung pada merupakan orang yang cengeng namun segala macam ejekan telah membuat dia sebagai orang yang perfeksionis dan dingin.

Lee Min Jae akan memerankan Lee Chae Dong, junior Young Shim yang diam-diam naksir padanya.

 

Jung Woo Yeon akan berperan sebagai teman masa kecil Young Shim dan YouTuber kecantikan Goo Wol Sook.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Tags

Terkini

Terpopuler