7 Fakta Unik dan Menarik ‘Thor: Love and Thunder’: Isi Film tentang Jane Foster, Kisah Cinta, dan Sosok Gorr

- 5 Juli 2022, 22:18 WIB
7 Fakta Unik dan Menarik ‘Thor: Love and Thunder’: Isi Film tentang Jane Foster, Kisah Cinta, dan Sosok Gorr
7 Fakta Unik dan Menarik ‘Thor: Love and Thunder’: Isi Film tentang Jane Foster, Kisah Cinta, dan Sosok Gorr /Marvel Studios/

SRAGEN UPDATE - Chris Hemsworth akan kembali memerankan Thor Odinson dalam film teranyar Marvel, ‘Thor: Love and Thunder’ bersama dengan kekasihnya, Jane Foster (Natalie Portman).

Film yang juga dikenal sebagai ‘Thor 4’ karena melanjutkan serial dari film ketiganya ‘Thor Ragnarok’ yang tayang pada tahun 2017 akan tayang pada 6 Juli 2022 di bioskop, dan sekitar 8 Juli 2022 masuk ke Indonesia.

Marvel Cinematic Universe (MCU) membuat cerita Thor ini berjuang bersama dengan kekasihnya, Jane Foster. Karena hal itu, tak heran jika fakta mengenai Jane Foster dan kisah cinta keduanya menjadi sorotan di film ini.

Dilansir dari Comicbook.com, Collider.com, dan NerdTrash.com, berikut tujuh fakta unik dan menarik tentang film ‘Thor: Love and Thunder yang berhasil SragenUpdate.com rangkum:

Baca Juga: Rekap Hasil Pertandingan Hari Pertama Malaysia Masters 2022

1. Akan menjawab alasan Thor dan Jane Foster putus

Dalam film terakhir dari Raja Asgardian dan fisikawan dengan teorinya Fosternya itu, yaitu “Thor: Ragnarok”, mereka telah memutuskan hubungan.

Entah apa alasannya Thor Odinson dan Jane Foster tidak bisa melanjutkan hubungan cinta mereka.

“Sebenarnya tidak banyak bukti yang secara definitif mengatakan, Beginilah cara mereka putus. Itu dibiarkan terbuka begitu saja agar diinterpretasikan secara bebas, hal ini sangat bagus karena memungkinkan kami untuk melakukan perjalanan yang menyenangkan ini," ujar Hemsworth.

Di film ini, alasan putus hubungan mereka akan terjawab meskipun itu bukan inti dari yang ingin disajikan oleh Marvel.

Menurut keterangan penggemar, pada 2 November 2021 lalu ketika syuting berlangsung, bahkan ada adegan ketika mereka berdua pergi ke toko perhiasan dan melihat-lihat cincin.

Baca Juga: Fajar-Rian Kembali Duduki Peringkat 5 Dunia, Ini Hasil BWF Ranking Setelah Malaysia Open 2022

2. Jane Foster akan menjadi Mighty Thor

Dalam komik, Jane Foster tidak hanya layak, dia juga terpilih sebagai Mighty Thor.

Setelah Thor kehilangan Mjolnir, dia perlu menemukan seseorang yang cukup layak untuk menggunakannya.

Palu sakti yang dicari kekasihnya itu muncul dengan sendirinya pada Jane, dan dia bisa menggunakannya dengan mudah.

Di Thor Ragnarok , Thor dipisahkan dari Mjolnir setelah Hela menghancurkannya.

3. Christian Bale akan menjadi supervillain, Gorr The God Butcher

Di film ini, Christian Bale tidak menjadi pembela para fakir dan miskin di Kota Gotham, melainkan berperan sebagai supervillain.

Gorr the God Bucther sendiri merupakan karakter dari planet di mana gempa, kekurangan air, hingga banyaknya hewan buas adalah suatu hal yang wajar.

Penduduk di planet tersebut percaya dengan yang namanya sosok Tuhan atau Dewa, termasuk juga Gorr.

Namun semuanya berubah ketika keluarga dan teman dekatnya tewa akibat bencana mengenaskan pada planetnya, di mana pasti kejadian ini adalah perbuatan para dewa.

Baca Juga: Kisah Menkeu Sri Mulyani dan Suami yang Jarang Terekspos

Dari kejadian inilah trust issue-nya pada dewa mulai tumbuh menjadi benih dan kemudian terus memupuk, ditambah dengan pengasingan dari masyarakat di planetnya.

Dia bersimbiosis dengan All Black Necrosword ciptaan Knull (dewa pencipta symbiote yang terjatuh ke palnetnya).

Dari situlah dia memanfaatkan symbiotenya dan menjadi villain terkuat di Thor.

4. Menjadi film terakhir Chris Hemsworth

Karakter yang diperankannya dengan baik sebagai dewa petir sejak film pertama Thor pada 2011, membuat Chris Hemsworth mendapatkan 4 film Solo di MCU.

Namun sepertinya, ‘Thor: Love and Thunder’ harus menjadi film terakhir aktor asal Australia ini di MCU.

Hal tersebut sesuai dengan penjelasannya yang dilansir dari Comicbook.com melalui Wire, “Film Marvel yang terakhir kali saya syuting adalah Thor: Love and Thunder dan ini mungkin akan menjadi film Marvel terakhir bagi saya. Saya tidak tahu".

5. Ditulis dan disutradarai oleh Taika Waititi

Film ‘Thor: Love and Thunder’ sendiri ditulis dan diawasi langsung oleh Taika Waititi.

Chris Hemworth bahkan menyebut bahwa Taika memiliki karakter sendiri yang menyenangkan.

“Taika membawa rasa kesenangan, kenakalan, dan spontanitas ke lokasi syuting. Itu adalah lingkungan yang benar-benar menyenangkan, dan kami saling melakukan hal-hal konyol," ungkapnya.

Baca Juga: Sebelum Nonton Versi Anime, Inilah 7 Fakta Manhwa ‘Solo Leveling’ yang Perlu Kamu Tahu

6. Jane Foster tidak berumur panjang menurut Taika Waititi

Karena telah menjadi Mighty Thor yang memiliki kekuatan seperti dewi, para penggemar MCU dan Thor sendiri memiliki keresahan akankah Jane Foster berumur panjang.

Pasalnya di komik, Jane Foster memiliki kanker payudara. Di tubuh manusianya, kanker itu terus menggerogotinya.

Di kekuatan dewinya, kanker itu menolak kemoterapi yang sudah dijalankan satu-satunya wanita bumi yang ke Asgard tersebut.

Taika Waititi berjanji tidak akan merubah fakta Jane Foster tentang penyakitnya karena berpegang teguh pada komik Marvel.

“Kami tetap berpegang teguh pada alur cerita, dan apa yang akan terjadi pada Jane, kami akan mencoba mengambil bagian yang terbaik dari hal itu,” jelas Taika.

Baca Juga: Siapa Penjahat di Thor: Love and Thunder 2022? Ini 3 Fakta Pilu Gorr God Butcher Sang Villain

7. Jane Foster hanya akan menjadi Superhero sementara

Meski dia dipilih oleh Mjolnir menjadi pemilik barunya selain anak Odin itu, Jane Foster hanya menjadi superhero sementara.

Fakta ini menghancurkan harapan para penggemar yang menginginkan Thor dan Jane menjadi pasangan superhero untuk selamanya hingga memiliki keturunan yang menggemaskan.

Itu dijelaskan oleh Taika. Mengacu pada komik, Foster hanya akan tampil dengan beberapa aksi saja.

“Saya tidak mengetahui rahasia rencana Marvel untuk masa depan, tapi saya tidak berpikir itu masalahnya," ucapnya.

Beli tiketnya mulai sekarang jika penasaran dengan hal-hal di atas dan mari kita tes, apakah film Marvel dapat memuaskan dahaga para pecinta Asgardian?***

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x