4 Perbedaan Film Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia dan Versi Korea Selatan, Ada Apa Saja?

- 20 September 2022, 20:22 WIB
4 Perbedaan Film Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia dan Versi Korea Selatan, Ada Apa Saja?
4 Perbedaan Film Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia dan Versi Korea Selatan, Ada Apa Saja? / Instagram/@masdjoen

SRAGEN UPDATE – Film 'Miracle In Cell No. 7' versi Indonesia adalah film hasil pembuatan ulang yang terinspirasi dari film kisah nyata asal Korea Selatan dengan judul yang sama yaitu ‘Miracle In Cell No. 7.”

Selain Indonesia, film 'Miracle In Cell No. 7' juga telah di-remake di beberapa negara seperti Turki, India, dan Filipina.

Film 'Miracle In Cell No. 7' versi Indonesia sendiri diperankan oleh Vino G. Bastian, Graciella Abigail, Mawar Eva de Jongh, dan masih banyak lagi.

Film 'Miracle In Cell No. 7' versi Indonesia menceritakan tentang Dodo Rozak (Vino G. Bastian) yang dituduh melakukan pembunuhan dan pemerkosaan terhadap gadis kecil.

Baca Juga: 4 Quotes yang Menyentuh Hati dari Film Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia

Lalu, apa saja perbedaan film 'Miracle In Cell No. 7' versi Indonesia dengan versi aslinya yaitu Korea Selatan?

Dilansir SragenUpdate.com dari TikTok @adehdyt berikut 4 perbedaan film 'Miracle In Cell No. 7' versi Indonesia dengan versi Korea Selatan:

  1. Profesi tokoh utama

Di film 'Miracle In Cell No. 7' versi Korea Selatan, sang tokoh utama yang bernama Yong Goo (Ryu Seung Woo) berprofesi sebagai tukang parkir.

Sedangkan di film 'Miracle In Cell No. 7' versi Indonesia, tokoh utama yang bernama Dodo Rozak (Vino G. Bastian) berprofesi sebagai seorang penjual balon.

  1. Latar tempat tinggal tokoh utama

Di film 'Miracle In Cell No. 7' versi Korea Selatan, Yong Goo dan sang anak, Ye Seung (So Won Kal sebagai Ye Seung kecil dan Park Shin Hye sebagai Ye Seung dewasa) tinggal di pemukiman yang sepi penduduk.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah