Kenapa Drama Song Joong Ki Reborn Rich Bisa Dapat Rating Tinggi? Berikut Fakta Menarik Di Baliknya

- 10 Desember 2022, 08:42 WIB
Kenapa Drama Song Joong Ki Reborn Rich Bisa Dapat Rating Tinggi? Berikut Fakta Menarik Di Baliknya
Kenapa Drama Song Joong Ki Reborn Rich Bisa Dapat Rating Tinggi? Berikut Fakta Menarik Di Baliknya /Soompi/

SRAGEN UPDATE – Drama Korea Reborn Rich yang dibintangi Song Joong Ki mencatatkan rekor sebagai drakor paling banyak ditonton selama 2022 dan alami kepopuleran yang besar.

Di episode ke delapan Reborn Rich yang tayang pada 4 Desember 2022, drama ini mendapat rating tertingginya, yaitu 19,4 persen, melampaui capaian drama Extraordinary Attorney Woo.

Baca Juga: Alchemy of Souls 2 Tayang Hari Ini: Go Yoon Jung Ancam Jae Wook Dengan Poker Pada Pertemuan Pertama

Selain karena dibintangi aktor terkenal Song Joong Ki dan merupakan debut Tiffany SNSD sebagai aktris, drama Reborn Rich juga menyajikan cerita unik yang menarik.

Berikut fakta menarik drama Reborn Rich yang bisa menjadi alasan mengapa drakor ini mampu dapat rating dan kepopuleran tinggi:

  1. Uniknya Soong Joong Ki yang memainkan dua karakter berbeda di satu drama

Di Reborn Rich, Song Joong Ki memamerkan kemampuan akting luar biasanya dengan memainkan dua karakter sekaligus.

Song Joong Ki berperan sebagai Yoon Hyun Woo, seorang yang bekerja mengurus keluarga kaya bernama Soonyang selama 10 tahun, namun ia dijebak dan ditenggelamkan oleh keluarga kaya tersebut.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Tentang Jeon Jong Seo, Money Heist: Korea Season 2, Pernah Jalin Hubungan Dengan Sutradara!

Song Joong Ki juga akan memerankan tokoh Jin Do Joon yang merupakan anggota termuda keluarga Soonyang, sekaligus ‘reinkarnasi’ dari Yoon Hyun Woo yang ingin balas dendam pada keluarga tersebut.

Halaman:

Editor: Kiki Widayanti

Sumber: newsdelivers.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x