Ayo Mengenal DBF (Direct Breastfeeding): Ada Penjelasan dan Manfaatnya untuk Bayi

18 Desember 2023, 18:49 WIB
Ayo Mengenal DBF (Direct Breastfeeding): Ada Penjelasan dan Manfaatnya untuk Bayi /Freepik/

SRAGEN UPDATE - Mungkin untuk beberapa orang yang merupakan seorang ibu kata DBF atau Direct breastfeeding cukup asing.

Kalian pastinya penasaran apa itu DBF (Direct breastfeeding) dan hal yang berkaitan dengan kata tersebut.

Untuk itu kami akan menjelaskan apa itu DBF dan manfaatnya untuk menambah pengetahuan kalian.

Baca Juga: Minnie (G)I-DLE Umumkan Kesehatan Terbarunya kepada Para Penggemar Melalui Instagram Stories

Penjelasan DBF (Direct Breastfeeding)?

Direct breastfeeding atau DBF adalah metode menyusui secara langsung dari payudara ibu. Setiap ibu memiliki pilihan dalam memberikan ASI, baik melalui botol atau DBF.

Namun, pada bulan-bulan pertama si kecil, ibu dianjurkan untuk memberikan ASI eksklusif secara langsung dari payudara.

Manfaat DBF untuk Bayi

Manfaat direct breastfeeding untuk bayi cukup banyak, tak heran bila metode ini sangat dianjurkan sebagai cara pemberian ASI kepada bayi.

Adapun sejumlah manfaat DBF adalah sebagai berikut:

  1. Nutrisi Bayi Terpenuhi

Manfaat pertama dari DBF adalah memenuhi nutrisi yang dibutuhkan oleh bayi.

Perlu diketahui bahwa tubuh ibu sudah dirancang untuk memproduksi ASI sesuai dengan kebutuhan bayi.

Baca Juga: Anggota DPRD DKI Minta Dinas Kesehatan Siapkan Ruang Lebih untuk Isolasi Pasien Covid-19

Misalnya, ASI memiliki tekstur yang lebih kental ketika bayi lahir dan akan menjadi semakin encer seiring bertambahnya usia bayi karena ia akan mendapatkan tambahan nutrisi dari MPASI.

  1. Meningkatkan Bonding Ibu dan Anak

Tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan, DBF juga dapat meningkatkan ikatan emosional (bonding) antara bayi dan ibu.

Hal ini dikarenakan metode DBF memberikan kesempatan bagi ibu dan bayi untuk melakukan skin to skin interaction.

  1. Mencegah Penyapihan Dini

Metode pemberian ASI kepada bayi juga berpengaruh pada durasi menyusui.

Dalam hal ini, manfaat DBF adalah mencegah penyapihan dini sehingga bayi bisa mendapatkan nutrisi yang maksimal dari ASI kurang lebih selama dua tahun.

  1. Mencegah Infeksi dan Berbagai Penyakit Lainnya

Tahukah ibu bahwa ASI memiliki kemampuan untuk mencegah infeksi pada bayi? ASI dapat menghasilkan antibodi yang mampu melawan paparan bakteri, virus, atau kuman penyakit lainnya pada bayi.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Nilai Kesiapan Kaesang Menjadi Gubernur Jawa Tengah Merupakan Hal yang Bagus

  1. Menurunkan Risiko SIDS

Manfaat berikutnya dari metode DBF adalah mencegah SIDS (sudden infant death syndrome) atau sindrom kematian bayi mendadak.

Pasalnya, kondisi ini masih sering terjadi di Indonesia dan penyebabnya pun belum diketahui.

  1. Meningkatkan IQ Bayi dan Mengenalkan Rasa

Salah satu manfaat DBF adalah dapat meningkatkan IQ bayi.

Pasalnya, anak yang mengonsumsi ASI eksklusif diketahui memiliki tingkat kecerdasan yang lebih tinggi dibandingkan anak yang minum susu formula.

  1. Mudah dan Praktis Dilakukan

Selain memberikan manfaat bagi kesehatan, DBF adalah metode yang cukup mudah dan praktis dilakukan.

Ibu tidak perlu lagi mempersiapkan botol susu atau melakukan pompa ASI setiap sesi menyusui.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: siloamhospitals.com

Tags

Terkini

Terpopuler