6 Tempat Wisata Jawa Tengah yang Paling Sering Dikunjungi, Ada yang Pernah Kesini?

- 28 Desember 2022, 15:53 WIB
6 Tempat Wisata Jawa Tengah yang Paling Sering Dikunjungi, Ada yang Pernah Kesini?
6 Tempat Wisata Jawa Tengah yang Paling Sering Dikunjungi, Ada yang Pernah Kesini? /

SRAGEN UPDATE – Tempat wisata di Indonesia memang tak ada habisnya, terutama di Jawa Tengah. Banyak sekali tempat wisata yang menarik untuk kita kunjungi.

Bahkan ada beberapa tempat wisata di Jawa Tengah yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan, karena memiliki daya tarik sendiri.

Dari memiliki pesona keindahan pantai, hingga bangunan peninggalan zaman kolonial belanda yang cocok untuk dijelajahi bagi yang menyukai sejarah bangunan belanda.

Berikut 6 tempat wisata jawa tengah yang paling sering dikunjungi, kalian ada yang pernah kesini?

Baca Juga: Ending Alice in Borderland Season 2: Hubungan Arisu dan Usagi Versi Serial dan Manga

1. Candi Borobudur – Magelang

Candi Borobudur menjadi salah satu tempat wisata yang populer di Magelang, Jawa Tengah. Banyak wisatawan domestik hingga wisatawan mancanegarapun mengunjungi Candi Borobudur.

Yang menjadikan Candi Borobudur terkenal, yakni karena merupakan peninggalan Kerajaan Mataram Kuno. Dan telah dibangun sejak tahun 824.

Di Candi Borobudur terdapat ribuan relief bertema kehidupan manusia, bahkan ada relief yang mengisahkan tentang kehidupan Shidarta Gautama.

Candi Borobudur juga menjadi tempat ibadah umat Budha, dan akan ramai dikunjungi saat Hari Raya Waisak. Karena disana akan dilaksanakan upacara dan ditutup dengan festival lampion.

2. Pulau Panjang – Jepara

Untuk mencapai ke Pulau Panjang, kalian bisa melakukan penyeberangan dengan perahu selama 20 menit dari dataran Jepara.

Baca Juga: Teori Tentang Ayah Kiri di Avatar 2: The Way of Water, Seorang Kristus? Ini Tanggapan Penulis Skenario

Yang menjadi daya tarik Pulau Panjang yakni, lautan yang jernih serta alamnya yang indah dengan pepohonan hijau yang asri.

Memiliki deburan ombak yang tidak terlalu kencang, kalian bisa melakukan snorkeling di Pulau Panjang. Untuk menikmati alam bawah laut yang sangat indah.

Selain itu kalian bisa bermain dipinggir pantai dengan pasir putihnya yang halus, serta kalian juga bisa melakukan kegiatan camping di Pulau Panjang.

3. Lawang Sewu – Semarang

Belum lengkap rasanya jika berlibur ke Semarang, tidak mengunjungi salah satu wisata ikoniknya, iya benar Lawang Sewu.

Di Lawang Sewu kita bisa belajar sejarah, tentang perkereta apian Indonesia. Karena kalian bisa menemukan gambaran tentang perjalanan kereta api Indonesia dimasa lampau.

Selain itu di Lawang Sewu terdapat lukisan kaca ikonik, yang menjadi spot foto favorit wisatawan karena memiliki tempat yang instagramable.

Baca Juga: Akibat Cuaca Buruk di Mataram, Sebanyak 104 Pohon Tumbang Selama Bulan Desember

Lukisan kaca di Lawang Sewu ini karya dari Johannes Louresa Schouten, yang menggambarkan tentang kemakmuran serta keindahan tanah di Pulau Jawa.

4.       Dataran Tinggi Dieng – Wonosobo

Dataran Tinggi Dieng menjadi destinasi wisata favorit banyak orang, selain wisata alamnya yang memukau. Budayanya juga mempeseona yang siapapun betah berlama-lama ditempat ini.

Dataran Tinggi Dieng dipercaya menjadi tempat para dewa bersemayam, selain itu ada hal unik yang menjadi sorotan yakni Anak Bajang yang memiliki rambut gimbal alami.

Jika kalian liburan ke Dataran Tinggi Dieng pada bulan Juli-Agustus, kalian dapat menyaksikan salju atau embun beku pada dedaunan.

5.       Taman Nasional Karimun Jawa – Jepara

Karimun Jawa adalah surga wisata laut di Pulau Jawa dengan keindahan biota laut yang luar biasa. Yang menjadi daya tarik wisata Karimun Jawa, banyaknya pulau-pulau kecil yang indah, pantai pasir putih yang memukau, serta penduduknya yang ramah.

Selain itu di Karimun Jawa juga kalian bisa merasakan sensasi berenang bersama hiu, dan menikmati keindahan Karimun Jawa dengan harga yang terjangkau.

Baca Juga: Prediksi Susunan Lineup Liverpool dengan Cody Gakpo, Pemain Transfer Baru dari PSV

6.       Baturaden – Banyumas

Wisata di Baturaden tak hanya menyuguhkan keindahan alamnya saja, namun memiliki beragam wahana yang dapat dinikmati bersama keluarga.

Ikon Baturaden merupakan kicah cinta legenda Banyumas, seorang putri raja yang bernama Raden jatuh cinta kepada pembantunya atau Batur bernama Satur.

Kisah cinta mereka tidak direstui, sehingga mereka memutuskan untuk kawin lari dan dikaruniai seorang anak. Namun na’as keberadaan mereka diketahui oleh Raja dan menyuruh Raden untuk segera pulang.

Namun tentu saja Raden tidak mau, hal itu membuat Raja marah sehingga menusuk suaminya dengan keris. Melihat suaminya mati, Raden merebut keris tersebut dan menusuk dirinya sendiri.

Banyak wisata modern di Baturaden yang wajib dikunjungi selain wisata alamnya, seperti Lokawisata Baturaden, Small World, dan The Forest Island Baturaden.

Itulah beberapa wisata di Jawa Tengah yang paling banyak dikunjungi.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah