Info Vaksin Covid-19 Gratis Daerah Surabaya dan Sidoarjo Sampai 18 September

- 14 September 2021, 19:05 WIB
Info vaksin Covid-19 gratis untuk wilayah Sidoarjo
Info vaksin Covid-19 gratis untuk wilayah Sidoarjo /freepik.com/freepik
SRAGEN UPDATE - Vaksin Covid-19 bertujuan untuk menekan angka positif Covid-19 di Indonesia.

Pemerintah tidak bisa melakukannya sendirian tanpa bekerja sama dengan masyarakat.

Masyarakat diimbau untuk aktif dalam mencari informasi mengenai vaksin di wilayah sekitarnya, karena dosis kerap habis.
Baca Juga: Tips Menjawab TIU SKD CPNS: Kemampuan Verbal, Numerik, dan Figural

Berikut info vaksin Covid-19 daerah Surabaya dan Sidoarjo sampai tanggal 18 September 2021.

1. Sidoarjo

Pelayanan vaksinasi Covid-19 untuk ibu hamil akan diadakan pada tanggal 18 September 2021.

Lokasi pelayanan di Puskesmas Tulangan pukul 07.30 – 10.00 WIB.

Persyaratan :

- Usia kehamilan 13 – 33 minggu

- Membawa buku KIA

- Fotokopi KTP tertulis nomor HP yang dapat menerima SMS

Langsung datang atau mendaftar melalui bidan desa setempat.
 
Baca Juga: Spoiler! Kim Seon Ho Mempunyai Saingan untuk Mendapatkan Hati Shin Min Ah di Drakor Hometown ChaChaCha?

2. Sidoarjo

Jadwal vaksinasi Covid-19 wilayah kerja Puskesmas Kedungsolo:

- Rabu, 15 September 2021 di SMK PGRI Porong

- Kamis, 16 September 2021 di Puskesmas Kedungsolo dosis 1 dan dosis 2 AstraZeneca dengan kuota 160 peserta dimulai pukul 08.00 – 10.00 untuk masyarakat umum wilayah kerja Puskesmas Kedungsolo
 
Baca Juga: Film Demon Slayer: Mugen Train Telah Mengubah Karakter Tanjiro Pada Kelanjutan Anime Kimetsu No Yaiba

- Jumat, 17 September 2021 di Puskesmas Kedungsolo dosis 1 Moderna pukul 08.00 – 10.00 WIB untuk masyarakat umum wilayah kerja Puskesmas Kedungsolo

- Sabtu, 18 September 2021 di Puskesmas Kedungsolo dosis 1 Moderna pukul 08.00 – 10.00 WIB untuk masyarakat umum wilayah kerja Puskesmas Kedungsolo
 
Baca Juga: Beginilah Gunung Yang Diceritakan Rasulullah Ada di Surga

3. Surabaya

Vaksin drive thru dosis 2 untuk mahasiswa dan umum, dengan jenis vaksin AstraZeneca.

Diadakan pada tanggal 15 – 16 September 2021 dengan kuota terbatas.

Wajib mengisi e-formulir berikut https://evaksin.um-surabaya.ac.id/.
 
Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 14 September 2021: Elsa Depresi Berat, Andin dan Mama Rosa Prihatin hingga Merasa Hancur

Sudah lebih dari 3 bulan setelah vaksin dosis pertama.

Perhatikan protokol kesehatan, tetap menjaga jarak dan mencuci tangan serta menghindari kerumunan sebelum maupun sesudah vaksinasi.

Selalu perhatikan efek samping dari vaksinasi, apabila mengalami gejala lebih lanjut jangan panik terlebih dahulu sebab setiap jenis vaksin memiliki efek tersendiri.***

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: Instagram @infovaksinjatim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x