Hasil Denmark Open 2022: Tekuk Wakil Malaysia, Fajar-Rian Susul Marcus-Kevin ke Final

23 Oktober 2022, 05:39 WIB
Hasil Denmark Open 2022: Tekuk Wakil Malaysia, Fajar-Rian Susul Marcus-Kevin ke Final /PBSI/

SRAGEN UPDATE – Fajar-Rian berhasil melaju ke babak final Denmark Open 2022 usai menekuk ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin-Teo Ee Yi di babak semifinal.

Bermain secara straight game selama 45 menit, Fajar-Rian berhasil memenangkan laga dengan skor akhir 21-16, 22-20.

Dengan kemenangan ini, Fajar-Rian berhasil menyusul Marcus-Kevin ke babak final Denmark Open 2022.

Selain itu, kemenangan yang diraih Fajar-Rian juga berhasil membawa Indonesia menciptakan All Indonesia Final dari sektor ganda putra.

Baca Juga: Aktor Train to Busan dan Eternals, Ma Dong Seok, Akui Ternyata Telah Menikah Sejak Tahun Lalu!

Sebelumnya, Marcus-Kevin sendiri berhasil sampai ke babak final usai mengandaskan pasangan ganda putra asal Malaysia lainnya, Aaron Chia-Soh Wooi Yik.

Marcus-Kevin berhasil memenangkan laga usai bermain secara rubber game dengan skor akhir 21-17, 13-21, 21-17.

Sementara itu, berikut hasil lengkap pertandingan babak semifinal Denmark Open 2022 seperti yang SragenUpdate.com lansir dari BWF:

  1. Ganda Putra

Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo dari Indonesia vs Aaron Chia-Soh Wooi Yik dari Malaysia (21-17, 13-21, 21-17).

  1. Ganda Putra

Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto dari Indonesia vs Ong Yew Sin-Teo Ee Yi dari Malaysia (21-16, 22-20).

Baca Juga: Album 'Midnight' Pecahkan Rekor, Taylor Swift Terima Ucapan Selamat dari Spotify

  1. Ganda Campuran

Zheng Si Wei-Huang Ya Qiong dari China vs Goh Soon Huat-Lai Shevon Jemie dari Malaysia (21-16, 24-22).

  1. Ganda Putri

Chen Qing Chen-Jia Yi Fan dari China vs Jongkolphan Kititharakul-Rawinda Prajongjai dari Thailand (21-17, 21-15).

  1. Ganda Campuran

Feng Yan Zhen-Huang Dong Ping dari China vs Supak Jomkoh-Supissara Paewsampran dari Thailand (21-9, 24-22).

  1. Ganda Putri

Nami Matsuyama-Chiharu Shida dari Jepang vs Baek Ha Na-Lee So Hee dari Korea Selatan (21-15, 18-21, 14-21).

  1. Tunggal Putri

Chen Yu Fei dari China vs Ratchanok Intanon dari Thailand (15-21, 21-10, 21-15).

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2022: Menang dari Wakil Malaysia, Marcus-Kevin Melaju ke Final

  1. Tunggal Putri

He Bing Jiao dari China vs Han Yue dari China (21-14, 21-12).

  1. Tunggal Putra

Loh Kean Yew dari Singapura vs Lee Zii Jia dari Malaysia (21-18, 21-15).

  1. Tunggal Putra

Shi Yu Qi dari China vs Kodai Naraoka dari Jepang (21-15. 9-21, 24-22).***

 

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: BWF

Tags

Terkini

Terpopuler