Daftar 5 Prestasi Ahsan-Hendra di 2022: Mulai dari Perak All England hingga Perak Kejuaraan Dunia

30 Desember 2022, 06:46 WIB
Daftar 5 Prestasi Ahsan-Hendra di 2022: Mulai dari Perak All England hingga Perak Kejuaraan Dunia /Instagram @king.cahyra/

SRAGEN UPDATE – Pasangan ganda putra Indonesia, Ahsan-Hendra berhasil meraih prestasi yang mengesankan sepanjang 2022 di umur mereka yang saat ini menginjak 38 tahun dan 35 tahun.

Ahsan-Hendra saat ini tengah menduduki peringkat 3 dunia dengan akumulasi poin BWF sebesar 81.425.

Selain itu, Ahsan-Hendra juga telah berhasil 5 kali masuk final sepanjang 2022 dengan torehan 5 runner up.

Lalu, apa saja 5 runner up yang berhasil didapat oleh Ahsan-Hendra di 2022?

Baca Juga: Daftar Kontestan Boys Planet 2023: Ada Hui Pentagon dan Keita Ciipher

Dilansir SragenUpdate.com dari BWF, berikut daftar 5 prestasi Ahsan-Hendra sepanjan 2022:

1. India Open 2022

Runner up pertama yang diraih oleh Ahsan-Hendra di 2022 yaitu di ajang India Open 2022.

Di babak final, Ahsan-Hendra berhadapan dengan pasangan ganda putra asal India, Satwiksairaj Rankireddy-Chirag Shetty.

Ahsan-Hendra gagal meraih kemenangan usai kalah dua set pertandingan dengan skor akhir 16-21, 24-26.

2. All England Open 2022

Pada 20 Maret 2022, Ahsan-Hendra berhasil sampai ke babak final All England Open 2022.

Baca Juga: Viral di Twitter, Video Suporter Indonesia Serang Bus Thailand, Ofisial Singgung Tragedi Kanjuruhan

Di babak final, Ahsan-Hendra bertanding melawan rekan senegaranya, Muhammad Shohibul Fikri-Bagas Maulana.

Sayangnya, Ahsan-Hendra gagal memenangkan pertandingan usai kalah secara straight game dengan skor 19-21, 13-21.

3. Malaysia Masters 2022

Runner up ketiga yang didapat Ahsan-Hendra ialah ketika keduanya mengikuti ajang Super 500 Malaysia Masters 2022.

Di babak final, Ahsan-Hendra kembali berhadapan dengan rekan senegaranya yaitu Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto.

Pasangan ganda putra Indonesia dengan julukan ‘The Daddies’ ini gagal meraih gelar juara usai kalah melalui dua set pertandingan dengan skor 12-21, 19-21.

4. BWF World Championships 2022

Pada 28 Agustus 2022, Ahsan-Hendra kembali berhasil melaju ke babak final di ajang BWF World Championships 2022 atau Kejuaraan Dunia.

Baca Juga: Spoiler Island, Karakter Pemain dan Calon Musuh Cha Eun Woo Tayang 30 Desember 2022

Ahsan-Hendra berhasil lolos ke babak final usai mengalahkan rekan senegaranya, Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto di babak semifinal.

Sementara itu, di babak final, Ahsan-Hendra berhadapan dengan pasangan ganda putra asal Malaysia, Aaron Chia-Soh Wooi Yik.

Akan tetapi, Ahsan-Hendra gagal membawa gelar juara usai kalah secara straight game dengan skor 19-21, 14-21.

5. BWF World Tour Finals 2022

Runner up terakhir yang diraih oleh Ahsan-Hendra di 2022 ialah di ajang BWF World Tour Finals 2022.

Di babak final, Ahsan-Hendra berhadapan dengan pasangan ganda putra asal China, Liu Yu Chen-Ou Xuan Yi.

Ahsan-Hendra gagal memenangkan pertandingan setelah bermain sengit secara rubber game dengan skor 17-21, 21-19, 12-21.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Tags

Terkini

Terpopuler