Hasil Pertandingan Piala Afrika 2022 Grup E : Aljazair Ditahan Imbang Sierra Leone, Pantai Gading Siap Menang!

- 12 Januari 2022, 13:06 WIB
Riyad Mahrez saat membela Timnas Aljazair.
Riyad Mahrez saat membela Timnas Aljazair. /Instagram @riyadmahrez26.7/

SRAGEN UPDATE - Pertandingan Aljazair vs Sierra Leone berlangsung pada 11 Januari 2022, di stade Omnisport de Doula, Doula, Kamerun.

Aljazair tampil dengan dengan pemain - pemain mereka yang bermain di klub besar eropa, seperti Ryad Mahrez sampai dengan Sofiane Feghouli.

Sementara Sierra Leone bermain dengan pemain seadanya, meskipun disana ada bintang mereka Alhaji Kamara dan Osman Kakay.

Babak Pertama Pertandingan Aljazair vs Sierra Leone

Aljazair berhasil menguasai pertandingan babak pertama, menurut data sofa score, tim Ryad Mahrez cs ini berhasl menguasai 69 persen bola.

Namun tingginya penguasaan bola Aljazair tidak berbanding lurus dengan tendangan kearah gawang. Mereka masih kalah dengan Sierra Leone yang berhasil melepaskan 7 tendangan kearah gawang.

Aljazair sempat mengancam lewat tendangan Sofiane Feghouli, namun kiper Seirra Leone masih terlalu hebat.

Jual beli serangan sebenarnya terjadi dalam laga ini, namun tidak ada 1 gol pun yang tercipta.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Piala Afrika 2022 Grup C : Maroko VS Ghana dan Kamoro VS Gabon

Babak Kedua Pertandingan Aljazair vs Sierra Leone

Pada babak kedua Aljazair memiliki bayak sekali peluang, namun sayang mereka tidak bisa memanfaatkannya.

Ada 15 tendangan kearah gawang yang berhasil mereka lepaskan, namun tidak ada 1 pun yang berhasil menembus gawang Sierra Leone yang dijaga oleh Kamara.

Kamara akhirnya menjadi MOTM pada pertandingan ini. Karena dirinya berhasil menepis semua peluang Aljazair. Skor 0-0 pun menutup pertandingan.

Guinea Khatulistiwa vs Pantai Gading.

Pertandingan lain yang harusnya terjasi di grup E adalah Guinea Khatulistiwa vs Pantai Gading. Namun pertandingan ini baru akan berlangsung pada 13 Januari 2022.

Pertandingan ini akan digelar di Stade Omnisport de Douala, Douala, Kamerun dan dipimpin oleh wasit asal Maroko yakni Redouane Jiyed.

Pantai Gading memanggil pemain - pemain berkualitas yang mereka miliki pada pergelaran Piala Afrika kali ini.

Nama seperti Serge Aurier, Franks Kissie, Nicolas Pepe, Wilfried Zaha, akan bermain pada pertandingan melawan Guinea Khatulistiwa.

Pantai gading juga memiliki striker yang cukup berbahaya yakni Sebastien Heller yang saat ini bermain untuk Ajax, sudah mengoleksi 12 gol dari 17 pertandingan terakhir.

Dengan beberapa pemain berkualitas Pantai Gading harusnya siap untuk menang***

Editor: M Boby Hasan Arfani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah