Jadwal dan Lokasi 6 Pertandingan Persija di Liga 1 2022-2023 dengan Sistem Bubble

- 5 Desember 2022, 14:39 WIB
Jadwal dan Lokasi 6 Pertandingan Persija di Liga 1 2022-2023 dengan Sistem Bubble
Jadwal dan Lokasi 6 Pertandingan Persija di Liga 1 2022-2023 dengan Sistem Bubble /Persija Jakarta

SRAGEN UPDATE – Klub sepak bola Persija Jakarta mengaku telah siap untuk kembali mengikuti Liga 1 2022-2023 dengan sistem bubble (gelembung) dengan total enam pertandingan di Jawa Tengah dan DIY.

Enam pertandingan yang diikuti Persija selama Liga 1 2022-2023 itu akan dilaksanakan mulai tanggal 5-24 Desember 2022.

Bek sayap Persija, Frengky Missa, menyatakan pada hari Minggu, 5 Desember 2022, bahwa ia dan timnya telah berlatih keras dalam mempersiapkan pertandingan mendatang.

“Tim selalu berlatih keras dan sudah melakukan persiapan dengan baik,” tukas Frengky, dikutip dari Antaranews.com.

Baca Juga: Video Trailer Film AVATAR The Way of Water 3D Telah Hadir, Akan Tayang pada Desember Tahun Ini

Berikut jadwal dan lokasi enam pertandingan yang dihadapi Persija selama masa bubble Liga 1 2022-2023:

  1. Persija akan menghadapi Borneo FC di pekan ke-12 pada hari Selasa, 6 Desember 2022 di Stadion Sultan Agung Bantul mulai pukul 18.30 WIB.

  2. Persija VS Persik akan diadakan di Stadion Jatidiri Semarang pada hari Sabtu, 10 Desember 2022 pukul 18.00 WIB.

  3. Persija VS PSIS dilaksanakan di Stadion Maguwoharjo Sleman, hari Selasa, 13 Desember 2022 pukul 20.15 WIB.

  4. Persija VS Persebaya diadakan di Stadion Maguwoharjo Sleman pada hari Jumat, 16 Desember 2022 pukul 15.00 WIB.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x