Semakin Dekat Dengan Trofi Piala Dunia 2022, Lionel Messi akan Jadi Pesepakbola Terlengkap? OTW The Real GOAT

- 14 Desember 2022, 13:48 WIB
Semakin Dekat Dengan Trofi Piala Dunia 2022, Lionel Messi akan Jadi Pesepakbola Terlengkap? OTW The Real GOAT
Semakin Dekat Dengan Trofi Piala Dunia 2022, Lionel Messi akan Jadi Pesepakbola Terlengkap? OTW The Real GOAT /Instagram/IG @leomessi

SRAGEN UPDATE - Setelah membawa Argentina ke final membuat Lionel Messi semakin dekat dengan trofi Piala Dunia Pertamanya.

Lionel Messi sukses mengantarkan Tim Tango melesat ke final usai melibas Kroasia dengan skor 3-0 di semifinal.

Pada laga ini, Lionel Messi turut mencatatkan namanya di papan skor melalui sepakan titik penalti di babak pertama.

Seperti diketahui, Lionel Messi beranggapan bahwa Piala Dunia 2022 bisa menjadi edisi terakhirnya.

Baca Juga: Arsenal Kalahkan AC Milan 2-1, Arteta Senang Ben White Kembali: Anda Tahu Alasan Dia Keluar Timnas Inggris

Untuk itu, Lionel Messi dipastikan akan mati-matian demi tropi ajang paling bergengsi empat tahunan tersebut.

La Pulga tentu akan menjadi pemain dengan pencapaian luar biasa jika mampu membawa pulang trofi Piala Dunia 2022.

Sebelumnya, Messi juga telah mengukir sejarah dengan mampu membawa Argentina menyabet Piala Copa Amerika pada tahun 2021.

Rekor Lionel Messi

Gol ke gawang Kroasia menjadi gol ke-5 Lionel Messi di Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Done Deal! Liverpool Setujui Kesepakatan Prinsip Dengan Enzo Fernandez, Bikin Duo Manchester Gigit Jari?

Hebatnya, La Pulga mencetak lima gol dengan hanya membutuhkan enam pertandingan.

Ditambah peraih tujuh gelar Ballon d'Or itu melakukannya di usia yang sudah menginjak 35 tahun.

Lionel Messi memiliki peluang terbuka untuk menyabet gelar top skor Piala Dunia 2022 dan akan bersaing dengan Kylian Mbappe.

Pemilik nomor punggung 10 itu kini telah mencetak 11 gol secara keseluruhan dalam gelaran empat tahunan tersebut.

Pencapaian ini telah melampaui Gabriel Batistuta dengan 10 gol Piala Dunia.

Baca Juga: Artificial Intelligence (AI) Sedang Viral, Apa Manfaatnya bagi Perkembangan Teknologi?

Kemudian tertinggal satu gol dari Pele dengan koleksi 12 gol Piala Dunia.

Fokus Lionel Messi menyabet Trofi Piala Dunia Pertama

Lionel Messi kini tinggal fokus menatap laga final sambil menunggu lawan yang akan dihadapi.

Seperti diketahui, partai semifinal lainnya adalah mempertemukan Prancis melawan Maroko.

Kemenangan di partai puncak mendatang tentu akan menjadikan Messi sebagai Pesepakbola dengan pencapaian terlengkap sejagat raya.

Baca Juga: 4 Fakta Perkembangan Kasus Pembunuhan Brigadir J: Sambo Siap Bertanggung Jawab atas Perbuatannya***

 

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah