Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis: Lionel Messi Panen Rekor!

- 19 Desember 2022, 07:33 WIB
Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis: Lionel Messi Panen Rekor!
Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis: Lionel Messi Panen Rekor! /Reuters/Kai Pfaffenbach/

SRAGEN UPDATE – Final Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar telah menempatkan Argentina sebagai juara.

Tim Tango berhasil mengalahkan Prancis melalui adu penalti setelah keduanya bermain imbang 3-3.

Final Piala Dunia edisi kali ini terasa spesial menyusul keberhasilan Lionel Messi yang mampu mengangkat trofi bola emas pertama kalinya.

Baca Juga: Kalahkan Prancis, Argentina Resmi Jadi Juara Dunia Pasca Menang Adu Penalti di Final Piala Dunia 2022!

Lionel Messi membayar kegagalannya delapan tahun silam ketika Argentina kalah 1-0 di Final dari German berkat gol Mario Goetze.

Selain itu, Messi juga mengukir banyak rekor dan sejarah pada kemungkinan Piala Dunia terakhirnya ini.

Berikut ini panen rekor Lionel Messi di Piala Dunia 2022 sebagaimana SragenUpdate.com rangkum dari SportsMole.

Penampilan Piala Dunia Terbanyak

Lionel Messi tercatat sebagai pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di Piala Dunia yakni 26 pertandingan.

Baca Juga: Jadwal Tayang Alchemy of Souls Season 2 Episode 5 Serta Preview dan Link Streaming

Rekor ini telah sah menjadi milik Lionel Messi bahkan sebelum dirinya menginjakkan rumput di partai final.

Pencapaian Messi ini telah melampaui Lothar Matthaus dari German yang mengumpulkan 25 caps Piala Dunia.

Berbalik ke belakang, Lionel Messi mengawali debut Piala Dunia pada Juni 2006 dan tampil sebanyak dua kali.

Messi kemudian menjadi pemain kunci yang tidak tergantikan bagi Timnas Argentina selama empat tahun berikutnya yaitu 2010,2014,2018, dan 2022.

Baca Juga: Sambut Libur Nataru, Bandara Ahmad Yani Semarang Siapkan Posko Terpadu dan Fasilitas Memadai

Menit Piala Dunia Terbanyak

Selain jumlah pertandingan, Lionel Messi juga memecahkan rekor dengan menit bermain di Piala Dunia terbanyak.

Hingga adu penalti Final melawan Prancis, La Pulga telah membukukan 2.314 meniy dalam 26 pertandingan.

Unggul dari Paulo Maldini dengan pencapaian 2.216 menit dalam 23 penampilan.

Keterlibatan Gol Piala Dunia Terbanyak

Satu gol di partai final menambah pundi-pundi gol Lionel Messi menjadi 13 gol.

Sementara Messi juga telah mengemas delapan assist.

Baca Juga: (LENGKAP) Prediksi Starting Line Up Argentina vs Prancis, Final Piala Dunia dan Kabar Tim Terkini

Dengan begitu, pemain berusia 35 tahun itu telah terlibat dalam 21 gol Piala Dunia sejak tahun 1966.

Messi telah melampaui pendahulunya yaitu Miroslav Klose, Ronaldo hingga Gard Muller.

Pencetak Gol Terbanyak Timnas Argentina di Piala Dunia

Lionel Messi kini telah memimpin daftar pencetak gol terbanyak bagi Argentina di Piala Dunia.

Pemain Paris Saint-Germain itu telah mengemas 13 gol, unggul dua gol dari Gabriel Batistuta.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton Episode 13 Reborn Rich: Kondisi Kesehatan Pimpinan Jin Terus Memburuk

Penghargaan Bola Emas Terbanyak

Selain mampu mengantongi Trofi Piala Dunia, Lionel Messi juga meraih pernghargaan bola emas pada Piala Dunia 2022.

Penghargaan ini menjadi yang kedua La Pulga dan menjadi yang terbanyak sepanjang sejarah.

Tidak hanya Messi, Enzo Fernandez juga turut mendapat penghargaan sebagai pemain muda terbaik turnamen.***

Editor: Kiki Widayanti

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x