Pele, Legenda Sepak Bola Brazil Meninggal Dunia di Usia 82 Tahun, Ini Perjalanan Karirnya

- 30 Desember 2022, 09:26 WIB
Pele, Legenda Sepak Bola Brazil Meninggal Dunia di Usia 82 Tahun, Ini Perjalanan Karirnya
Pele, Legenda Sepak Bola Brazil Meninggal Dunia di Usia 82 Tahun, Ini Perjalanan Karirnya /Tangkap layar/instagram.com/@pele

SRAGEN UPDATE – Pele atau Edson Arantes do Nascimento, legenda sepak bola dari Brazil, telah meninggal dunia di usia 82 tahun pada 29 Desember 2022.

Pele merupakan salah satu tokoh olahraga paling berpengaruh di abad sebelumnya dan menjadi pembawa standar “permainan cantik” dalam sepak bola.

Pele telah menjalani pengobatan kanker usus besar sejak 2021 dan dirawat di rumah sakit sebulan terakhir sebelum dinyatakan meninggal karena ada kegagalan organ akibat perkembangan kankernya.

Untuk mengenang prestasi dan jasa sang legenda sepak bola dari Brazil, berikut perjalanan karir Pele yang cemerlang.

Baca Juga: Kisah Lengkap Uwais Al Qarni, Sahabat yang berbakti kepada Ibu dan Tak Pernah Bertemu Nabi

Pele lahir di kota kecil Tres Coracoes di pedalaman negara bagian Minas Gerais pada 23 Oktober 1940.

Ia mulai bermain sepak bola sejak usia 11 tahun, dan seorang pemain profesional lokal membawanya ke regu muda Santos, sebelum akhirnya masuk ke skuat senior.

Pele menghabiskan hampir dua dekade untuk memikat penggemar dan mempesona lawan sebagai pencetak gol paling produktif permainan dengan klub Brazil Santos dan tim nasional Brazil.

Secara keseluruhan, Pele memainkan 114 pertandingan bersama Brazil dan mencetak rekor 95 gol, termasuk 77 di pertandingan resmi.

Perjalanannya bersama Santos berlangsung selama tiga dekade hingga ia pensiun setelah musim 1972.

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: ESPN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x