3 Keutamaan Bulan Rajab yang Wajib Diketahui Umat Muslim, Jangan Sampai Tidak Tahu!

2 Februari 2022, 21:13 WIB
Kapan Bulan Rajab 1443 Hijriyah? Berikut Keutamaan Amalan Bulan Rajab yang Banyak Orang Tidak ketahui /Jose Araganos/Pexels

SRAGEN UPDATE – Bulan Rajab adalah salah satu bulan mulia yang dipilih oleh Allah SWT karena di dalamnya ada beberapa keistimewaan dan keutamaan.

Oleh karena itu penting bagi umat Muslim untuk tahu apa keutamaan dan keistimewaan bulan Rajab, agar tidak menyia-nyiakannya.

berikut sabda Rasulullah SAW tentang bukti keutamaan bulan Rajab yang dapat semakin menguatkan keinginan umat Muslim menjadi lebih baik di bulan ini.

Baca Juga: Catat! Ini Dia 4 Amalan Mulia dan Utama di Bulan Rajab yang Harus Diketahui Umat Islam

“Sesungguhnya zaman berputar seperti keadaan hari, Allah menciptakan langit dan bumi, satu tahun adalah dua belas bulan. Di antara dua belas itu ada empat bulan mulia, tiga bulan berturut-turut Dzulqa'dah, Dzulhijjah, dan Muharram, dan bulan Rajab yang berada di antara Jumadil akhir dan Sya’ban.” Sabda Rasulullah SAW.

Bulan Rajab diartikan sebagai bulan yang terhormat, berasal dari kata tarjib.

Selain itu Rajab diartikan sebagai pencurahan, di mana pada bulan ini Allah SWT sedang mencurahkan rahmatnya kepada orang yang mau bertaubat dan melakukan amal kebaikan.

Tidak hanya itu Rajab juga disebut sebagai nama sungai di surga, airnya lebih putih dari susu dan rasanya manis.

Orang yang berpuasa sehari di bulan Rajab, maka dia dapat minum di sungai tersebut.

Inilah 3 keutamaan dan keistimewaan bulan Rajab.

1. Bulan Haram atau bulan yang diistimewakan

Merupakan salah satu dari empat bulan yang diistimewakan dan berbeda daripada bulan-bulan yang lainnya.

Baca Juga: Amalan Bulan Rajab Satu Minggu Pertama, Salah Satunya Puasa Beserta Keutamaanya

“Dinamakan bulan haram karena bulan tersebut memiliki keistimewaan dan diharamkan berbagai pembunuhan,” uraian dari ulama dahulu bernama Al Qadhi Abu Ya’la.

Orang jahiliyah pun yakin akan keutamaan bulan ini, serta pada bulan Rajab ditekankan dilarang untuk melakukan perbuatan haram karena mulianya bulan ini.

Allah SWT berfirman pada Q.S At-Taubah ayat 36, “Sesungguhnya bilangan bulan di sisi Allah itu ada dua belas bulan, seluruhnya dalam ketetapan Allah, di hari dia menciptakan langit dan bumi. Di antara itu terdapat empat bulan haram (yang diistimewakan). Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menzalimi dirimu dalam bulan yang empat itu.”

2. Dekat dengan Ramadan

Ketika manusia telah sampai pada bulan Rajab maka sesungguhnya mereka telah dekat dengan bulan mulia Ramadan.

Para ulama biasanya banyak mempersiapkan diri menyambut bulan Ramadan sejak berada di bulan Rajab.

Hal ini diabadikan dalam doa ketika masuk bulan Rajab yang sudah banyak diketahui ini:

Allahumma barik lana fii rajaba wasya’bana wabalighna ramadhana.

Baca Juga: Doa yang Dibaca pada Malam Pertama Bulan Rajab Berikut Juga Text Latin dan Keutamannya

Yang artinya, “Ya Allah, berkahilah kami di bulan Rajab dan Sya’ban serta berkahi dan sampaikanlah kami ke dalam bulan Ramadhan.” (H.R Ahmad).

3. Peristiwa yang dahsyat

Bulan Rajab adalah satu satu bulan yang selalu diingat manusia karena ada peristiwa yang sangat dahsyat.

Yaitu peristiwa Isra Mi’raj yang menjembatani perintah salat secara langsung dari Allah SWT kepada Rasulullah SAW.

Jika perintah lainnya melalui perantara Malaikat Jibril, tetapi khusus untuk salat Allah langsung menyampaikannya kepada Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Keistimewaan Bulan Rajab yang Belum Banyak Diketahui, Malaikat Hanya Catat Amal Baik

Inilah yang membuat bulan Rajab sebagai bulan yang dipilih oleh Allah SWT.***

Editor: Kiki Widayanti

Sumber: Youtube NS BOR CHANNEL

Tags

Terkini

Terpopuler