Membaca Iftitah Tidak Wajib? Begini Penjelasan Husain Basyaiban

11 Juli 2022, 19:57 WIB
Membaca Iftitah Tidak Wajib? Begini Penjelasan Husain Basyaiban /Zona Surabaya Raya/Anto Hendarwanto

SRAGEN UPDATE - Iftitah adalah salah satu doa yang terdapat di dalam sholat yang dilafalkan usai takbiratul ihram, sebelum membaca surat Al-Fatihah.

Membaca iftitah ternyata hukumnya itu tidak wajib, yaitu sunnah.

Namun, masih banyak orang yang tidak mengetahui terkait hukum membaca iftitah, khususnya di Indonesia.

Dilansir oleh SragenUpdate.com, Husain Basyaiban menjelaskan bahwa iftitah memang tidak wajib dalam unggahan salah satu video-nya.

“Loh, emang, saya justru kaget kenapa orang-orang Indonesia notabene-nya bermadzhab Syafii baru tahu bahwa itu tidak wajib,” ujar Husain Basyaiban.

Meskipun begitu, Husain Basyaiban menjelaskan namanya iftitah hukumnya sunnah dan itu tetaplah ibadah.

Jadi, sayang kalau ditinggalkan, minimal baca iftitah di dalam sholat untuk melengkapi yang wajib.

Baca Juga: Pencuri Sandal Saat Jumatan, Jangan Dianggap Enteng!

Doa iftitah bisa menjadi penambah pahala ketika dirasa amalan timbangan itu kurang di saat Allah akan memasukkan kita ke Surga.

Lalu, kenapa hukum doa iftitah itu dijelaskan? Padahal, jika orang tidak mengetahui, maka dia akan terus membaca doa iftitah.

“Nggak begitu caranya, Bro. Namanya orang yang sedang beribadah, dia harus tahu mana yang wajib, mana yang sunnah,” jelas Husain Basyaiban.

Hal ini dikaitkan dengan Imam Malik yang pada saat itu mengharamkan puasa pada tanggal 6 Syawal.

Kenapa diharamkan, padahal itu sunnah?

Sebab pada saat itu orang-orang menganggap bahwasanya puasa 6 Syawal itu wajib.

Gara-gara itulah, Imam Malik mengatakan puasa tersebut haram, karena kalau hukumnya dianggap wajib berarti haram.

Baca Juga: Operasi Plastik Halal? Begini Penjelasan Husain Basyaiban

Memang membaca iftitah itu tidaklah wajib melainkan sunnah, tapi alangkah baiknya dibaca untuk menambah amal ibadah.

Terkait hukumnya tidak bisa diubah-ubah dan setiap muslim wajib mengetahui terkait hukum iftitah yang sunnah.

Meskipun bisa saja nantinya ada orang yang tidak lagi membaca iftitah ketika banyak yang mengetahui hukum membaca iftitah itu sunnah.

Namun biasanya, untuk orang yang sudah terbiasa membaca iftitah akan menjadi kebiasaan dan tidak akan meninggalkannya.

Membaca iftitah juga memiliki keutamaan bagi yang mengamalkannya pada waktu sholat, baginya akan dibukakan pintu langit. ***

Editor: Arina Nihayati

Sumber: TikTok Husain Basyaiban

Tags

Terkini

Terpopuler