Wirid Pelancar Rejeki, Syek Ali Jaber: Setiap Manusia Sudah Ditentukan oleh Allah SWT Rejekiny

- 4 Januari 2022, 12:30 WIB
Syekh Ali Jaber sebut satu doa yang harus dibacakan jika tak mampu sholat tahajud
Syekh Ali Jaber sebut satu doa yang harus dibacakan jika tak mampu sholat tahajud /Tangkap layar YouTube.com / Syekh Ali Jaber
 
 
SRAGEN UPDATE – Umur manusia dari lahir sampai meninggal sudah ditentukan oleh Allah SWT, dan rejeki yang akan diterima manusia pun sudah termasuk di dalamnya.
 
Syekh Ali Jaber, pendakwah kondang yang belum lama meninggalkan kita semua untuk selamanya ini masih memiliki banyak aliran ilmu bermanfaat dari setiap ceramahnya yang terekam di media.
 
Salah satu rekam dakwah beliau dibagikan juga melalui kanal YouTube bernama akun Syekh Ali Jaber, dan berikut ini akan ada pembahasan mengenai wirid pelancar rejeki yang sudah sesuai dengan sunnah Nabi.
 
 
Rejeki adalah salah satu rahasia Allah yang sudah diatur untuk seluruh makhluk di bumi termasuk manusia.
 
Dan tidak satupun makhluk bergerak (bernyawa) di bumi melainkan semuanya dijamin Allah rejekinya." (QS Hud: 6)
 
Bahkan dalam Al-Qur’an pun Allah sudah menyatakan bahwa semua makhluk berhak mendapatkan jatah rejekinya masing-masing.
 
Namun, meskipun kita sudah tahu bahwa rejeki kita sudah ditentukan oleh Allah SWT bukan berarti hanya cukup berdiam diri dan bisa langsung mendapatkannya begitu saja tanpa berusaha.
 
 
Umar Bin Khattab berkata, “Ketahuilah langit itu tidak akan menurunkan hujan emas.” 
 
Hal itu memiliki maksud bahwa rejeki tidak akan datang serta merta di hadapan manusia. Kita tetap perlu melakukan usaha atau ikhtiar, entah ringan ataupun berat.
 
Sebaliknya, tidak bisa juga kita hanya berusaha tanpa meyakini dan berdoa kepada Allah SWT supaya memberikan rejeki kepada kita. 
 
Antara doa dan usaha harus memiki keseimbangan. Lalu satu hal lagi yang harus diingat yaitu keyakinan kepada Allah SWT, itu dikaitkan dengan yang namanya tawakal.
 
Tawakal adalah berserah diri, yakin, dan menggantungkan hatinya kepada Allah SWT. Ini dinamakan tawakal qolbu.
 
Barangsiapa bertakwa kepada Allah, niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya dari segala kesusahan, dari segala kesempitan.” (QS. At Talaq: 2)
 
Jadi apa saja yang bisa membuatmu mendapatkan rejeki. Pertama berdoa, lalu berusaha, dan terakhir adalah tawakal kepada Allah SWT. 
 
 
Tapi bagaimana jika setelah kita berdoa, ikhtiar dan tawakal tapi masih mengalami kesusahan dan kesulitan? Pasti ada sesuatu yang ‘tertinggal’.
 
Syekh Ali Jaber kembali menjelaskan bahwa ada amalan di samping hal-hal tersebut yaitu berdzikir kepada Allah SWT, terutama istighfar. Karena istighfar adalah salah satu kunci mendatangkan rejeki.
 
Baiknya, kita melakukan istighfar sepanjang waktu. Yaitu di waktu pagi, siang, sore, dan malam dan di saat melakukan kegiatan sekalipun.
 
Sebenarnya, istigfar tidak terlalu memberatkan karena bisa dilakukan pada saat kita berkendara, jalan kaki, naik kendaraan umum, dan yang lainnya.
 
Kunci rejeki Bapak Ibu adalah dzikrullah (dzikir kepada Allah SWT), di antaranya istighfar,” ucap Syekh Ali Jaber.
 
Allah SWT menjaminkan dalam Al-Qur’an di Surat Nuh, “maka aku berkata (kepada mereka). Mohonlah ampunan kepada Tuhanmu. Sungguh, Dia Maha Pengampun.”
 
Manfaat istighfar juga dijelaskan, “niscaya Dia akan menurunkan hujan yang lebat dari langit kepadamu dan Dia memperbanyak harta dan anak-anakmu, dan mengadakan kebun-kebun untukmu dan mengadakan sungai-sungai untukmu.”
 
Syekh Ali Jaber kembali menegaskan, dari ayat di atas kita tahu bahwa manfaat istighfar adalah menjamin keturunan, kemudahan rejeki, kelancaran usaha, kesembuhan dari penyakit, dan banyak kemudahan dan kemuliaan yang kita dapat.
 
Senjata orang mukmin adalah doa, dan pintu langit bisa dibuka dengan doa. Do aitu kapan saja bisa sampai kepada Allah tanpa terikat waktu dan batas. Selama kita masih berdoa dan memohon kepada Allah. Allah akan senantiasa mendengar doa kita,” ucap Syekh Ali Jaber di akhir video.
 
Itulah wirid pelancar rejeki, hal yang paling penting adalah berdoa dan istighfar dengan dibarengi usaha dan tawakal. Semoga kita senantiasa menjadi orang-orang yang bisa mendapatkan kelancaran rejeki.***

Editor: Yesa Novianti Putri Ashari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x