Isi Surat Nabi Muhammad SAW kepada Muqauqis, Raja Mesir dan Surat Balasannya, Surat Seruan Memeluk Islam

- 1 April 2023, 15:36 WIB
Isi Surat Nabi Muhammad SAW kepada Muqauqis, Raja Mesir dan Surat Balasannya, Surat Seruan Memeluk Islam
Isi Surat Nabi Muhammad SAW kepada Muqauqis, Raja Mesir dan Surat Balasannya, Surat Seruan Memeluk Islam /unsplash.com/Kate Macate

"Katakanlah, 'Hai Ahli Kitab, marilah (berpegang) kepada suatu kalimat (ketetapan) yang tidak ada perselisihan antara kami dan kamu, bahwa tidak kita sembah kecuali Allah dan tidak kita persekutukan Dia dengan sesuatu pun dan tidak (pula) sebagian kita menjadikan sebagian yang lain sebagai Tuhan selain Allah. 'Jika mereka berpaling, maka katakanlah kepada mereka: 'Saksikanlah, bahwa kami adalah orang-orang yang berserah diri (kepada Allah)." (Ali Imran:64).

Surat balasan dari Muqauqis kepada Nabi Muhammad SAW

"Bismillahirrahmanirrahim.

Kepada Muhammad bin Abdullah, dari Muqauqis, pemimpin Qibthi. Kesejahteraan bagi tuan, amma ba'd. Saya telah membaca surat tuan dan memahami isinya serta apa yang tuan serukan.

Saya sudah tahu bahwa ada seorang nabi yang masih tersisa. Menurut perkiraan saya, dia akan muncul dari Syam.

Saya hormati utusan tuan, dan kini kukirimkan dua gadis yang mempunyai kedudukan terhormat di masyarakat Qibthi dan beberapa lembar kain.

Saya hadiahkan pula seekor baghal agar dapat tuan pergunakan sebagai tunggangan. Salam sejahtera bagi tuan.***

Halaman:

Editor: Muhammad Emir Al-Azkiya

Sumber: Sirah Nabawiyah Karya Syaikh Shafiyyurrahman Al Mubarakfuri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x