Rekap Hasil Hari Kedua Thailand Masters 2023: Dejan-Gloria dan 7 Wakil Indonesia Lainnya Lolos ke 16 Besar

- 1 Februari 2023, 22:06 WIB
Hasil terbaru Petronas Malaysia Open 2023, dimana Dejan-Gloria, Apri-Fadia lolos semifinal dan Ahsan-Hendra tersingkir
Hasil terbaru Petronas Malaysia Open 2023, dimana Dejan-Gloria, Apri-Fadia lolos semifinal dan Ahsan-Hendra tersingkir /pbsi.id

SRAGEN UPDATE – Hari kedua Thailand Masters 2023 baru saja berakhir malam ini, 1 Februari 2023.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan-Gloria berhasil melangkahkan kakinya ke babak 16 besar Thailand Masters 2023.

Babak 16 besar Thailand Masters 2023 sendiri akan digelar pada Kamis, 2 Februari 2023.

Baca Juga: Real Betis vs Barcelona Prediksi Skor Langsung, Formasi Pemain hingga Live Streaming

Di babak 32 besar hari ini, Dejan-Gloria berhadapan dengan pasangan ganda campuran asal Chinese Taipei Po Li-Wei-Chang Ching Hui.

Melalui rubber game selama 47 menit, Dejan-Gloria berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 14-21, 21-18, 21-18.

Selain Dejan-Gloria, 7 wakil Indonesia lainnya yang telah bertanding hari ini juga berhasil lolos ke babak 16 besar Thailand Masters 2023.

7 wakil tersebut yaitu Christian Adinata dari tunggal putra, Leo Rolly Carnando-Daniel Martin dari ganda putra, dan Febriana Dwipuji Kusuma-Amalia Cahaya Pratiwi dari ganda putri.

Lalu, Akbar Bintang Cahyono-Marsheilla Gischa Islami, Amri Syahnawi-Winny Oktavina Kandow, Rehan Naufal Kusharjanto-Lisa Ayu Kusumawati, dan Zachariah Josiahno Sumanti-Hediana Julimarbela dari ganda campuran.

Halaman:

Editor: Muhammad Emir Al-Azkiya

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x