Penulis Cerita Serial Kingdom Mengungkap Ide Cerita Awal Mula Wabah Zombie yang Terjadi Ashin of The North

29 Juli 2021, 21:25 WIB
Trailer Kingdom Ashin of the North yang ditayangkan Netflix, dari tangkapan layar kanal Youtube Netflix Indonesia. /Youtube.com/ Netflix Indonesia

SRAGEN UPDATE – Serial drama Korea ‘Kingdom’ yang memiliki tema Zombie merupakan hasil pemikiran dari sang penulis cerita.

Penulis cerita serial ‘Kingdom’ Kim Eun-hee yang merupakan penggemar cerita bertema zombie dan ‘rasa lapar’ yang dimiliki makhluk tersebut bisa menjadi ide cerita menarik.

Bahkan serial Kingdom telah merencanakan kelanjutannya dengan merilis episode spesial Ashin of The North yang merupakan asal-usul wabah Zombie tersebut.

Sosok Kim Eun Hee, penulis cerita dibalik kesuksesan serial ‘Kingdom’ mengungkap ‘rasa lapar’ yang menjadi ide utama untuk membuat serial zombie tersebut.

Baca Juga: Apa yang Terjadi Jika Anda Tidak Mencuci Rambut? Simak Penjelasannya

“Saya penggemar berat zombie. Ketika saya menonton serial zombie lainnya, mereka semua berlarian mencari makanan. Saya mungkin terdengar sedikit Aneh tetapi saya tidak merasa takut, saya merasa sangat kasihan pada zombie karena mengapa mereka berlari begitu keras untuk hanya memakan sedikit daging itu? Itu sebabnya saya mengangkat tema kelaparan,” terang Kim Eun Hee seperti yang dikutip dari situs indianexpress.com.

Penulis yang dikenal dengan drama Korea populer berjudul Signal, mengatakan cerita aslinya berfokus pada putra mahkota yang berjuang mengatasi suatu wabah aneh dan sedikit berbeda, namun memiliki konsep ‘rasa lapar’ yang sama.

“Kami memiliki banyak tema berbeda seperti politik dan hausan akan kekuasaan, tetapi yang paling membuat saya tertarik adalah rasa lapar dan itu adalah titik awal bagi saya,” terang Kim Eun-hee.

Kim Eun-hee mengatakan dia memutuskan untuk membuat cerita Ashin of The North’ di kota perbatasan utara Joseon untuk menceritakan kisah "orang-orang yang terpinggirkan pada waktu itu".

Baca Juga: Telah Rampung! Drama Jisoo BLACKPINK ‘Snowdrop’ Siap Tayang, Meski Kontroversi

Sutradara Serial ‘Kingdom’ yang juga menyutradarai film spesial Kingdom: Ashin of The North, Kim Seong-hun, menyebut cerita zombie Korea Selatan menjadi terkenal secara global berkat kontribusi apik para penulisnya.

Hal ini menjadikan sebuah tema zombie yang tidak melulu berdasarkan fiksi ilmiah, dan bisa juga diangkat sdari cerita kultur dan budaya setempat.

Baca Juga: Perbedaan Pekerjaan dan Karir. Pahami Mulai Sekarang Untuk Tentukan Prioritas

Korea Selatan telah membuat genre zombie versi mereka sendiri dengan menghadirkan cerita orisinal dengan film blockbuster Train to Busan, Peninsula, Alive, dan juga Kingdom yang saat ini sangat populer.

Ashin of the North akan menceritakan kisah pejuang titulernya dari kota perbatasan utara Joseon, yang telah bersumpah untuk membalas kematian orang yang dicintainya.***

Editor: Denny Anugrah Wicaksono

Sumber: Indian Express

Tags

Terkini

Terpopuler