Jin BTS Ungkap Usahanya Merayu Agensi untuk Acara Pelukan dengan ARMY di FESTA 2024

13 Juni 2024, 00:21 WIB
Jin BTS Ungkap Usahanya Merayu Agensi untuk Acara Pelukan dengan ARMY di FESTA 2024 //Foto: BIGHIT MUSIC/Xportsnews

SRAGEN UPDATE – Jin BTS telah resmi keluar dari militer pada 12 Juni dan langsung melakukan siaran langsung di Weverse untuk menyapa penggemar.

Selama siaran langsung, Jin BTS mengungkapkan usahanya dalam merayu agensi untuk acara pelukan dengan ARMY di FESTA 2024.

Jin BTS akan melakukan 1.000 pelukan dengan ARMY di FESTA 2024 pada 13 Juni yang ternyata memerlukan banyak usaha dari Jin agar pihak agensi memberikan izin.

Sebelum anggota tertua BTS itu mengungkapkan rahasia tersebut, dia memulai siaran langsung dengan pengalamannya selama menjalani wajib militer.

Jin bersenang–senang selama menjalani wajib militer dan menjalin hubungan yang baik dengan teman dan atasannya.

Baca Juga: Kim Da Mi Dikabarkan sedang Pertimbangkan untuk Tampil Berperan A Hundred Memories

"Rasanya aneh mengatakan ini, tapi aku bersenang–senang di militer. Aku menciptakan hubungan yang baik antar jajaran dan semua orang menangis karena getaran yang baik," ungkap Jin.

Bahkan dia mengaku telah menangis sebanyak dua kali sebelum meninggalkan kamp militernya.

"Aku menangis dua kali, rasanya canggung dan aku ingin terlihat lebih tampan, tetapi tidak berhasil," tambah Jin.

Setelah menceritakan sedikit pengalamannya selama wajib militer, Jin mulai beralih ke topik lainnya.

Dia kemudian menyinggung acara pelukan yang akan menjadi bagian dari FESTA 2024 dan meminta maaf pada penggemar.

Penyanyi bernama asli Kim Seokjin itu mengungkapkan jika pelukan itu adalah idenya.

Baca Juga: Spoiler Episode 4 The Player 2: Master of Swindlers: Kang Ha Ri dan Kwak Do Soo Buat Pasukan Tidak Terduga

Namun, ide tersebut mendapat banyak kritikan dan dia harus berusaha keras untuk mendapatkan izin dari perusahaan.

Jin membawa drafnya sejak awal karena FESTA 2024 akan menjadi FESTA yang dirayakan bersama ARMY seorang diri tanpa anggota lainnya.

Pelantun lagu ‘The Austronout’ itu menghubungi pihak penyelenggara sejak bulan Oktober tahun lalu.

Namun, mereka mengatakan telah merencanakan segalanya sehingga tidak banyak lagi yang harus dilakukan.

Setelah Jin mengungkapkan idenya untuk melakukan pelukan gratis, pihak penyelenggara mengatakan tidak.

Pihak agensi mengkhawatirkan keselamatan bagi Jin dan memintanya untuk melakukan di dalam ruangan.

Sebelumnya, hal itu direncanakan di luar ruangan tepatnya di sebuah taman.

Baca Juga: Pembuka Grup D Piala Eropa 2024: Belanda vs Polandia, Prancis Uji Coba Austria

Meskipun, perusahaan mengatakan akan sulit melakukannya setelah keluar dari wajib militer.

Seokjin mengatakan pada mereka bahwa dia ingin memeluk 3.000 orang dan setelah tawar–menawar dilakukan menjadi 1.000 orang.

Ungkapannya ditutup dengan ucapan maaf karena dia tidak terlalu memperhatikannya.

Dia hanya ingin memeluk banyak penggemar dan mengucapkan terima kasih.

Selain itu, Seokjin juga berharap agar kejadian ini tidak menjadi beban bagi anggota lainnya dengan penggemar yang menginginkan anggota lainnya melakukan hal yang sama.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler