Tanggapi Beredarnya Ikon Ka’bah dalam Game Fortnite, Kominfo dan Polri Lakukan Penyelidikan

- 7 Juli 2021, 12:27 WIB
Tanggapi Beredarnya Ikon Ka’bah dalam Game Fortnite, Kominfo dan Polri Lakukan Penyelidikan
Tanggapi Beredarnya Ikon Ka’bah dalam Game Fortnite, Kominfo dan Polri Lakukan Penyelidikan /youtube.com/DIGIRAMBO RAMBO

SRAGEN UPDATE – Beberapa waktu lalu, game daring Fortnite berhasil menarik perhatian banyak orang.

Pasalnya, pada game tersebut terdapat ikon bangunana segi empat yang dianggap sangat mirip dengan Ka’bah.

Hal itu pun telah menuai respon dari Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate. Ia menyatakan bahwa saat ini pihaknya sedang melakukan pengkajian terhadap game tersebut.

"Berdasarkan hasil penelusuran, konten dipublikasikan pada 17 Februari 2019 di kanal YouTube," ungkap Johnny G. Plate kepada wartawan, di Jakarta, Selasa.

Baca Juga: Panic Buying Kala Pandemi, Strategi Marketing Susu Bear Brand

Ia mengatakan bahwa pihak Fortnite telah melakukan klarifikasi bahwa ikon yang ada pada video tersebut user generated content (UGC) yang dibuat oleh pengguna dalam bentuk Creativity Mode.

Terkait hal itu, maka Kemkominfo terus melakukan pendalaman dan penelusuran mengenai konten video tersebut.

Jika nantinya terbukti ada pelanggaran, maka pihaknya pun akan melakukan penindakan secara tegas sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku.

"Sebagai tindak lanjut beredarnya konten tersebut, kami sedang berkoordinasi kepada Polri untuk menelusuri dan menindak pelaku yang mengkreasi konten tersebut," sambung Johnny.

Baca Juga: Prilly Latuconsina “ Kata Papa, Jangan Underestimate Profesi Apapun, kalau sungguh-sungguh, pasti bisa sukses

Menanggapi beredarnya kabar yang menyebut bahwa game Fortnite mengajak pemain untuk menghancurkan Ka’bah, maka hal itu sontak dibantah oleh pihak pengembang Fortnite.

Bantahan tersebut diungkap usai Direktur Al-Azhar International Center untuk e-Fatwa Osama Al-Hadidy mengecam munculnya gambar mirip Ka’bah yang dapat dihancurkan di game Fortnite.

Tak ingin memperpanjang masalah tersebut, Tim Fortnite di Epic Games pun melakukan klarifikasi melalui media sosial resmi Facebook.

Pihak Fortnite pun mengidentifikasi bahwa kemunculan gambar mirip Ka’bah yang beredar merupakan screenshot.

Menurutnya, gambar mirip Ka’bah tersebut merupakan hasil modifikasi dalam game oleh pemain yang menggunakan mode kreatif dalam game Fortnite.***

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah