Benarkah BTS Akan Hadiri LA Stop di Jingle Ball Tour 2021? Ternyata Begini Tanggapannya

- 6 Desember 2021, 16:16 WIB
Feed Instagram BTS dalam rangka pemberitahuan konser ‘Permission To Dance On Stage’
Feed Instagram BTS dalam rangka pemberitahuan konser ‘Permission To Dance On Stage’ /Instagram @bts.bighitofficial


SRAGEN UPDATE Boyband hitz asal Korea Selatan yang bernama BTS ini sudah mengumumkan tentang pembukaan LA Stop dari IHeartRadio pada Jingle Ball Tour tahun ini.

Perlu diketahui Jingle Ball Tour merupakan sebuah acara radio tahunan yang terbesar di Amerika ini akan dihadiri oleh BTS.

Dikutip dari situs www.thekoreatimes.co.kr, ternyata begini tanggapannya mengenai BTS yang akan menghadiri LA Stop di Jingle Ball Tour 2021.

Para personil BTS direncanakan akan menyanyikan dua buah lagu yaitu 'Butter' dan 'Dynamite' dalam versi remix holiday untuk musim natal.
 
Baca Juga: SPOILER Drama Korea Happiness Episode 8: Perpindahan Penduduk, Uji Tes hingga Keputusan Tae Seok

“Septet membawakan single hit berbahasa Inggris “Butter” dan “Dynamite” yang akan dinyanyikan dalam versi remix liburan pada waktunya untuk musim natal selama pertunjukan Jumat (waktu AS),” kata Hybe.

Selain itu, BTS juga sempat mengungkapkan perasaanya jika memberikan penampilan kembali pada panggung Jingle Ball itu.

“Sangat menyenangkan berada di panggung Jingle Ball lagi dalam dua tahun. Aku merindukan kalian semua,” kata BTS.

“Kami akan fokus menikmati setiap momen bersama ARMY (Penggemar BTS) tahun depan,” katanya.
 
Baca Juga: Trailer Terbaru Anime Demon Slayer Kimetsu No Yaiba Season 2, Petualangan Tanjiro di Distrik Hiburan

Sebelumnya, BTS juga sempat mengambil bagian dari salah satu festival musik tahunan pada tahun 2019 lalu.

Ada beberapa grup kpop yang akan tampil bersama BTS seperti ED Sheeran, Doja Cat, Lil Nas X dan The Kid LAROI.

BTS juga sempat mengadakan konser perdana yang bertajuk Permission To Dance On Stage di Los Angeles pada 27 – 28 November dan 1 – 2 Desember 2021.

Konser selama 4 hari itu berhasil meraih 214.000 penonton di SoFi Stadium menurut agensi BTS, HYBE.

Rencana selanjutnya, BTS akan mengadakan konser kembali pada bulan Maret 2022.***

Editor: Yesa Novianti Putri Ashari

Sumber: Korea Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah