J-Hope BTS MV Pra-rilis ‘MORE’ Sudah Rilis untuk Album Solo Jack In The Box, ARMY: Tampil Beda dan Memukau!

- 1 Juli 2022, 15:30 WIB
J-Hope BTS MV Pra-rilis ‘MORE’ Sudah Rilis untuk Album Solo Jack In The Box, ARMY: Tampil Beda dan Memukau
J-Hope BTS MV Pra-rilis ‘MORE’ Sudah Rilis untuk Album Solo Jack In The Box, ARMY: Tampil Beda dan Memukau /Instagram.com/@bts.bighitofficial

 

SRAGEN UPDATE - Setelah mengunggah teaser dan foto konsep, akhirnya MV pra-rilis 'MORE' milik J-Hope BTS diunggah hari ini, 1 Juli 2022.

MV pra-rilis 'MORE' tersebut mengawali perilisan album solo J-Hope BTS 'Jack In The Box' pada 15 Juli mendatang.

Dalam MV yang diunggah di Youtube HYBE LABELS itu, J-Hope BTS alias pemilik nama asli Jung Hoseok itu tampil mengenakan riasan dark, sesuai dengan latar videonya.

Baca Juga: BTS Ungkap Lagu Favorit Masing-Masing dari Semua Karya Milik Mereka, ARMY Wajib Tahu!

Dilansir SragenUpdate.com dari situs AllKpop, lagu ‘MORE’ bergenre hip-hop old skool. Liriknya mengisahkan tentang perasaan dari suatu entitas yang terkurung dalam sebuah kotak.

Entitas tersebut memiliki mimpi untuk bisa melepaskan diri dan bebas dari kurungan kotak itu. Sebab dia ingin melihat dunia lebih luas dan mengatasi semua batasan yang ada.

Hal itu tergambar detail lewat tayangan MV 'MORE' yang diawali dengan adegan J-Hope BTS menerima sebuah paket.

Baca Juga: HYBE LABEL Umumkan Proses Hukum Pelanggaran Hak  BTS dan TXT

Musik perlahan mengalun sejalan dengan dibukanya paket berbentuk kotak tersebut.

Kemudian, sosok yang merepresentasikan sisi 'J-Hope lainnya' pun muncul dengan riasan yang cukup menakutkan.

Para penggemar, ARMY juga setuju bahwa pria kelahiran Gwangju, 18 Februari 1994 itu tampil berbeda sekaligus memukau kali ini.

Baca Juga: Fakta Menarik RM BTS, 4 Momen Ini Ungkap Kepribadiannya, Suga: Kau Adalah Leader Terbaik

Berikut beberapa cuitan mereka dikutip dari Twitter, pada 1 Juli 2022.

Ini (MV 'MORE') akan mencetak sejarah!” tulis pemilik akun @/hourlyhobi.

Entah bagaimana, menggunakan nama ‘Hobi’ terasa tak cocok untuk saat ini,” kata @/keepstrugglin_.

Baca Juga: Produksi OST Untuk Game ‘BTS Island: In the SEOM’, Suga BTS Sempat Trending di Twitter

Salah satu ARMY di Twitter dengan nama pengguna @/namkookscumdump juga mengatakan bahwa J-Hope terdengar menekan suaranya saat 'berteriak' di chorus.

Menurutnya, itulah mengapa judul album tersebut 'Jack In The Box'. Sebab semua keinginan, perasaan, dan emosinya terperangkap di dalam kotak.

Album solo 'Jack In The Box' seakan bertujuan untuk menampilkan bagian diri J-Hope yang lain. J-Hope yang berambisi untuk mencapai hal lebih tinggi.

Sementara itu, album ini menjadi album solo pertama dari member yang dijadwalkan rilis usai BTS mengumumkan hiatus grup pada 14 Juni 2022.

BIGHIT MUSIC sendiri telah merilis pernyataan resmi mengenai hal tersebut. Mereka membenarkan bahwa J-Hope BTS akan menjadi member pertama yang mengawali kegiatan solonya.***

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah