Polemik BTS Wamil, Menteri Pertahanan Korea Selatan Beri Tanggapan

- 2 Agustus 2022, 11:38 WIB
Polemik BTS Wamil, Menteri Pertahanan Korea Selatan Beri Tanggapan
Polemik BTS Wamil, Menteri Pertahanan Korea Selatan Beri Tanggapan /Antara

SRAGEN UPDATE - BTS, boy group populer asal Korea Selatan, dikabarkan masih mungkin dapat tampil di atas panggung di luar negeri ketika mereka bertugas di militer.

Informasi tersebut disampaikan oleh Menteri Pertahanan Korea Selatan Lee Jong-sup pada Senin, 1 Agustus 2022 waktu setempat.

Dilansir oleh SragenUpdate.com dari Reuters.com pada 2 Agustus 2022, Menteri Pertahanan Korea Selatan itu mengungkapkan bahwa dengan membiarkan BTS terus tampil mampu melayani kepentingan nasional tanpa mempengaruhi sumber daya anggota.

Baca Juga: 7 Gunung Eksotis di Jawa Tengah, Nomor 5 Favorit Para Pendaki

“Bahkan jika mereka bergabung dengan militer, akan ada cara untuk memberi mereka kesempatan berlatih dan tampil bersama jika ada jadwal konser di luar negeri,” ujar Lee Jong-sup.

Lee Jong-sup juga mengatakan, popularitas BTS dapat lebih meningkat jika mereka mengikuti wajib militer.

“Karena banyak orang sangat menghargai (artis yang mengabdi) di militer. Itu dapat membantu meningkatkan popularitas mereka lebih banyak lagi,” imbuh Lee Jong-sup.

Sehubungan dengan pemberitaan yang berbeda itu, hingga saat ini Big Hit manajemen BTS belum memberi tanggapan.

Namun, pada April lalu, seorang pejabat Big Hit mengatakan bahwa terdapat beberapa anggota yang mengalami “masa sulit” akibat ketidakpastian atas debat parlemen Korea Selatan terkait kebijakan wajib militer (wamil).

Halaman:

Editor: Kiki Widayanti

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x