Arsy Hermansyah Mendapat Apresiasi dari Sandiaga Uno, Ashanty Unggah Foto Ini di Instagram Pribadinya

- 16 Agustus 2022, 20:14 WIB
Arsy Hermansyah Mendapat Apresiasi dari Sandiaga Uno, Ashanty Unggah Foto Ini di Instagram Pribadinya
Arsy Hermansyah Mendapat Apresiasi dari Sandiaga Uno, Ashanty Unggah Foto Ini di Instagram Pribadinya /YouTube Kemenparekraf/

SRAGEN UPDATE - Arsy Hermansyah, anak dari pasangan selebriti Anang Hermansyah dan Ashanty, berhasil mengharumkan nama Indonesia melalui kompetisi WCOPA 2022.

Kompetisi WCOPA 2022 digelar di Amerika Serikat beberapa waktu lalu.

Prestasi Arsy Hermansyah ini rupanya mendapat apresiasi tinggi dari Sandiaga Uno, Menteri Kemenparekraf (Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif) Indonesia.

Sandiaga Uno mengungkapkan bahwa prestasi Arsy Hermansyah di WCOPA 2022 sangat membanggakan untuk Indonesia.

Baca Juga: Verrel Bramasta Unggah Pesan di Instagram Usai Dituduh Ngondek dan Gay oleh Warganet

"Good job Arsy, prestasi ini menunjukkan bahwa industri kreatif kita telah berkembang dan sudah sepatutnya kita beri dukungan atas prestasi ini," puji Sandiaga Uno yang dikutip oleh SragenUpdate.com dari kanal YouTube Kemenparekraf pada 16 Agustus 2022.

Dalam konferensi pers di kantor Kemenparekraf, Arsy Hermansyah bersama kedua orang tuanya hadir menemui Sandiaga Uno.

Ketika ditanya oleh Sandiaga Uno terkait prestasinya, Arsy Hermansyah mengaku sangat bahagia bisa mendapat banyak piala di WCOPA 2022.

Baca Juga: Penggemar Kritik Gaya Rambut dan Riasan Anggota IVE, Stylist Beri Tanggapan dalam Siaran Instagram

"Senang banget Arsy bisa nyanyi di Amerika, pas Arsy masih kecil aku ditawarin 'Arsy mau ikut WCOPA gak?' tapi Arsy 'kayaknya gak mungkin deh' ternyata Arsy senang banget bisa ke Amerika," ungkap Arsy Hermansyah.

Anang Hermansyah pun menambahkan bahwa talenta anak-anak Indonesia sudah mencapai taraf internasional.

Dalam hal ini, Anang Hermansyah berharap Kemenparekraf dapat memberikan dukungan penuh terhadap aktivitas pelaku seni yang akan berkompetisi di ajang Internasional.

Baca Juga: Kenapa Rayyanza Dipanggil Cipung? Begini Penjelasan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad

"Harapannya memang dibutuhkan lagi supporting yang lebih jauh karena tahun depan kita akan berangkatkan lagi, kalau bisa lebih banyak lagi (peserta)," tutur Anang Hermansyah.

Anang Hermansyah juga berharap, peserta yang berangkat untuk mewakili Indonesia tahun depan bisa lebih banyak daripada tahun ini.

"Tahun depan tim bisa berangkat lebih besar lagi untuk mewakili Indonesia dan membawa nama besar Indonesia di Internasional," imbuh pelantun ‘Separuh Jiwaku Pergi’ itu.

Baca Juga: Baru Resmi Cerai dengan Sule, Nathalie Holscher Sudah Dijodoh-jodohkan dengan Frans Faisal

Sandiaga Uno pun setuju dengan pernyataan Anang Hermansyah, dirinya merasa ada kemungkinan hal tersebut dapat mempromosikan nama Indonesia di kancah dunia.

"Iya, saya melihat ada kemungkinan kita mempromosikan Indonesia juga di ajang tersebut, seperti tari, destinasi juga," tutur Sandiaga Uno.

Melihat putrinya mendapat apresiasi dari Sandiaga Uno, Ashanty lantas mengunggah sebuah foto di Instagram pribadinya @ashanty_ash.

Foto tersebut memperlihatkan Arsy Hermansyah sedang tersenyum bersama Sandiaga Uno sembari menghadap kamera.

Baca Juga: Hotman Paris Foto Selfie dengan DJ Alan Walker, Warganet: Best Lawyer Versus Best DJ

Tak lupa, Ashanty juga menuliskan pesan terima kasih pada caption unggah itu.

“Terima kasih pak @sandiuno apresiasi nya untuk anak2 @wcopa.indonesia @queenarsy,” tulis Ashanty.***

Editor: Arina Nihayati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x