16 Idol Kpop yang Keluar Grup di 2022, Terbaru Bang Ye Dam dan Mashiho TREASURE!

- 9 November 2022, 21:36 WIB
16 Idol Kpop yang Keluar Grup di 2022, Terbaru Bang Ye Dam dan Mashiho TREASURE!
16 Idol Kpop yang Keluar Grup di 2022, Terbaru Bang Ye Dam dan Mashiho TREASURE! /@yg_treasure_official

SRAGEN UPDATE – Baru-baru ini, industri Kpop dibuat terkejut dengan keputusan Bang Ye Dam dan Mashiho yang memilih untuk keluar dari TREASURE.

Pada Selasa, 8 November 2022, YG Entertainment merilis pernyataan resmi yang memberitahukan bahwa Bang Ye Dam dan Mashiho bukan lagi anggota TREASURE.

Meskipun bukan hal yang aneh jika beberapa grup Kpop kehilangan satu atau lebih anggota pada tahun tertentu.

Tak sedikit fans yang menyayangkan bahkan kecewa dengan keputusan yang dipilih oleh anggota-anggota grup Kpop tersebut.

Baca Juga: Jelang KTT G20, Pemerintah Tindak Tegas WNA yang Buat Rusuh di Dalam Negeri dengan Ancaman Deportasi

Terlepas apapun itu keputusannya, mendukung keputusan yang mereka pilih adalah cara terbaik untuk dapat menerima jalan terbaru yang mereka pilih kedepannya.

Selain Bang Ye Dam dan Mashiho TREASURE, ternyata ada 14 idol Kpop lainnya yang memutuskan untuk keluar grup di 2022.

Dilansir SragenUpdate.com dari Koreaboo, berikut daftar idol Kpop yang memutuskan keluar grup di 2022:

  1. Denise Secret Number

Denise memutuskan keluar dari Secret Number pada Februari 2022 lalu.

Kontraknya dengan sang agensi, Vine Entertainment telah berakhir dan ia memutuskan untuk meninggalkan grup setelah hampir dua tahun debut bersama anggota Secret Number lainnya.

Baca Juga: Mengalami Cedera Hamstring, Lo Celso dari Argentikan Dipastikan Absen di Piala Dunia Qatar

  1. Naeun Apink

Setelah 11 tahun bersama sejak memulai debutnya sebagai anggota Apink pada 2011.

Naeun memutuskan untuk meninggalkan Apink pada April 2022 lalu.

Setelah keluar dari Apink, Naeun memutuskan menandatangani kontrak dengan YG Entertainment dan memilih fokus untuk menjadi seorang aktris.

  1. Chihoon, Juni, Minsu, Jerome, dan Woonggi TO1

Di tahun ini, TO1 telah kehilangan beberapa anggotanya yang dimulai dengan kepergian Chihoon pada April 2022 lalu.

Kemudian, empat anggota lainnya, Juni, Minsu, Jerome, dan Woonggi juga memutuskan keluar dari TO1 pada Juni 2022.

Keluarnya kelima anggota tersebut juga masih belum diketahui alasan pastinya.

Baca Juga: Siaran Televisi Analog Mulai Diberhentikan di Derah dan Nasional Secara Bertahap ke Siaran TV Digital

  1. Jiho Oh My Girl

Pada Mei 2022 lalu, Jiho mengumumkan keputusannya untuk meninggalkan Oh My Girl.

Tak lama sejak keputusannya keluar dari Oh My Girl, Jiho menandatangani kontrak dengan P&Studio sebagai aktris.

  1. Kim Garam LE SSERAFIM

Keluarnya Kim Garam dari LE SSERAFIM dapat dikatakan sebagai salah satu kejutan terbesar di 2022.

Dua bulan setelah debutnya di LE SSERAFIM pada Mei 2022 lalu, Source Music selaku agensi Kim Garam memutuskan mengakhiri kontrak eksklusif dengan Kim Garam pada Juli 2022.

Kim Garam secara resmi meninggalkan grup setelah tuduhan intimidasi yang diajukan terhadapnya.

Beberapa bulan setelah keluarnya Kim Garam dari LE SSERAFIM, pada Oktober 2022 lalu Kim Garam resmi dinyatakan tidak bersalah.

  1. Jiyoon Weekly

Setelah dua kali memutuskan hiatus karena alasan kesehatan, Jiyoon memutuskan meninggalkan Weekly pada Juli 2022 lalu.

Baca Juga: Cara Meneladani Sikap Pahlawan Republik Indonesia Berdasarkan Tema Hari Pahlawan 10 November 2022

  1. Gyuri fromis_9

Masih di bulan Juli 2022, Gyuri juga mengumumkan keputusannya untuk keluar dari fromis_9.

Ia memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak dengan agensinya, Pledis Entertainment.

  1. Heochan VICTON

Penggemar VICTON terkejut ketika mengetahui Heochan terlibat dalam insiden DUI (Driving Under License) pada September 2022 lalu.

Pada Oktober 2022, Heochan memutuskan untuk meninggalkan VICTON setelah masalah DUI yang menimpanya.

  1. Huiyeon dan Jian LIGHTSUM

Dua member LIGHTSUM, Huiyeon dan Jian memutuskan meninggalkan LIGHTSUM pada Oktober 2022 lalu.

Cube Entertainment, selaku agensi keduanya menyatakan bahwa LIGHTSUM akan aktif dengan 6 anggota yang tersisa.

  1. Bang Ye Dam dan Mashiho TREASURE

Terakhir dan yang terbaru, Bang Ye Dam dan Mashiho yang memutuskan meninggalkan TREASURE setelah dua tahun debut bersama di bawah YG Entertainment.

Pada 8 November 2022, YG Entertainment merilis pernyataan resmi keluarnya Bang Ye Dam dan Mashiho di akun Weverse TREASURE.

Baca Juga: Ditinggalkan Polisi di Rel, Sebuah Mobil Berisi Wanita yang Diborgol Tertabrak Kereta Api di Colorado AS

Keputusan keduanya meninggalkan TREASURE sangatlah menghebohkan penggemar TREASURE dan non penggemar TREASURE.

Pasalnya, keduanya merupakan trainee terlama YG Entertainment dengan masa trainee 7 tahun dari anggota TREASURE lainnya.

Dengan keluarnya Bang Ye Dam dan Mashiho, TREASURE akan aktif sebagai idol grup yang beranggotakan 10 orang.***

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah