Kumpulan Quotes Buya Hamka Tentang ‘Cinta’ Begitu Menyentuh Hati, Penuh Makna dan Menyentuh Jiwa

- 23 Januari 2022, 20:17 WIB
ilustrasi quotes
ilustrasi quotes /pixabay/Free-Photos

SRAGEN UPDATE – Prof. DR. H. Abdul Malik Karim Amrullah Datuk Indomo atau yang sering kita kenal Buya Hamka adalah sosok yang begitu hebat.

Buya Hamka lahir di Sungai Batang pada tanggal 17 Februari 1908 dan beliau tutup usia pada tanggal 24 Juli 1981.

Buya Hamka merupakan seorang ulama, sastrawan Indonesia. Bahkan ia berkarir sebagai pengajar, penulis dan wartawan.

Begitu banyak nasehat dari Buya Hamka, bahkan karya tulisnya begitu banyak yang terkenal hingga saat ini yaitu Tenggelam Kapal van der Wijck dan Di Bawah Lindungan Ka'bah.

Berikut beberapa kumpulan Quotes dari hari Buya Hamka tentang ‘Cinta’ yang begitu akan makna dan sebagai pengingat diri.

Baca Juga: 4 K-Drama Yang Wajib Ditonton! Diperankan oleh Park Hyung Sik

Cinta itu adalah perasaan yang mesti ada pada tia-tiap diri manusia, ia laksana setitis embun yang turun dari langit bersih dan suci. Cuma tanahnyalah yang berlain-lainan menerimanya. 

Jika ia jatuh ke tanah yang tandus, tumbuhlah oleh karena embun itu kedurjanaan, kedustaan, penipu dan perkara tercela.

Tetapi jika Cinta itu jatuh kepada tanah yang subur, di sana akan tumbuh kesucian hati, setia, budi pekerti yang tinggi dan hal terpuji lainnya.

Cinta bukan melemahkan hati,  bukan membawa putus asa bukan menimbulkan tangis sedu sedan. Cinta bukan mengajar kita lemah, tetapi membangkitkan kekuatan.

Cinta dapat mengubah pahit menjadi manis, debu beralih emas, keruh menjadi bening, sakit menjadi sembuh, penjara menjadi telaga, derita menjadi nikmat, dan kemarahan menjadi rahmat.

Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu.

Namun lebih menyakitkan mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian menyatakan cintamu kepadanya.

Hal yang menyedihkan dalam hidup adalah ketika bertemu seseorang yang sangat berarti bagimu hanya untuk menemukan bahwa pada akhirnya menjadi tidak berarti dan kamu harus membiarkannya pergi.

Baca Juga: Info Jadwal Vaksin Booster di Bandung dan Surabaya 24 Januari 2022, Yuk Cek Ketentuan Lengkapnya

Kamu tahu bahwa kamu sangat merindukan seseorang, ketika kamu memikirkannya hancur berkeping-keping.

Dan hanya mendengar kata "Hai" darinya, dapat menyatukan kembali kepingan hati tersebut.

Tuhan ciptakan seratus bahagian kasih sayang, sembilan puluh sembilan disimpan disisinya dan hanya satu bahagian diturunkan ke dunia.

Dengan kasih sayang yang satu, bahagia itulah makhluk saling mudah berkasih sayang sehingga kuda mengangkat kakinya karena takut anaknya terpijak.

Kadangkala kamu tidak menghargai orang yang mencintaimu sepenuh hati, sehinggalah kamu kehilangannya.

Jangan mencintai seseorang seperti bunga,  kerana bunga mati kala musim berganti. Cintailah mereka seperti sungai, karena sungai mengalir selamanya.

Baca Juga: 3 Pemain Bola Bergaji Selangit tapi Kurang Optimal dalam Bermain, Siapakah Mereka?

Cinta itu perang, yakni perang hebat di dalam rohani manusia. jika ia menang akan didapati orang yang tulus ikhlas, luas pikiran, sabar dan tenang hati.

Jika ia kalah, akan didapati orang yang putus asa, sesat, lemah hati, kecil perasan dan bahkan kadang-kadang hilang kepercayaan pada diri sendiri.

Cinta bukan mengajar kita lemah, tetapi membangkitkan kekuatan. Cinta bukan mengajar kita menghinakan diri, tetapi menghembuskan kegagahan.

Cinta bukan melemahkan semangat, tetapi membangkitkan semangat.

 Itulah Quotes tentang 'Cinta' yang menyejukan hati karya Buya Hamka.***

Editor: Yesa Novianti Putri Ashari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x