Suspek Cacar Monyet Muncul di Jawa Tengah, Ganjar: Masyarakat Nggak Perlu Panik

- 3 Agustus 2022, 19:17 WIB
Suspek Cacar Monyet Muncul Di Jawa Tengah, Ganjar: Masyarakat Nggak Perlu Panik
Suspek Cacar Monyet Muncul Di Jawa Tengah, Ganjar: Masyarakat Nggak Perlu Panik /Pixabay/geralt/

Baca Juga: Bupati Banyumas Beri Sambutan dalam Peresmian Rumah Sakit ‘JIH’: Kami Harap Pasien Dilayani dengan Baik

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berharap pemerintah memperketat pengawasan pada pintu masuk ke Indonesia.

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk mengantisipasi wabah cacar monyet yang sudah masuk ke beberapa negara asing.

Dilansir SragenUpdate.com dari laman Jatengprov.go.id, Ganjar mengutarakan pendapatnya setelah menerima Komandan Pusat Hidro-Oseanografi TNI AL (Pushidronal) Laksamana Madya Nurhidayat, di kantornya Rabu, 3 Agustus 2022.

Ganjar mengungkapkan bahwa pemerintah Jawa Tengah saat ini terus memantau pasien yang menjadi suspek penyakit cacar monyet.

Baca Juga: Beredar Video Petugas KAI Stasiun Purwokerto Turunkan Penumpang, PT KAI Daerah Operasi Setempat Beri Tanggapan

“Kita masih pantau terus sampai hari ini. Kemarin ada yang bercirikan seperti itu, tapi masih didalami,” kata Ganjar.

Ganjar juga mengungkapkan bahwa pasien tersebut masih berstatus suspek dan dalam pantauan Dinkes Jawa Tengah.

“Kita belum berani menentukan apakah itu monkeypox atau bukan, tapi kita lagi pantau,” ujarnya.

Kasus ini bukan yang pertama kali, menurut Ganjar dulu juga pernah ada kasus serupa.

Halaman:

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: jatengprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x