Info Jadwal Vaksin Booster Covid-19 di Tulungagung Setiap Hari Selasa dan Sabtu, Kuota 200 Orang Per Hari

- 26 Januari 2022, 13:42 WIB
Info Jadwal Vaksin Booster Covid-19 di Tulungagung Setiap Hari Selasa dan Sabtu, Kuota 200 Orang Per Hari
Info Jadwal Vaksin Booster Covid-19 di Tulungagung Setiap Hari Selasa dan Sabtu, Kuota 200 Orang Per Hari /WiR_Pixs/Pixabay
 
SRAGEN UPDATE – Info jadwal vaksin Booster Covid-19 sudah dimulai serentak di berbagai wilayah Indonesia pada 12 Januari 2022 dan kali ini termasuk untuk masyarakat Tulungagung.
 
Vaksin Booster Covid-19 oleh lembaga kesehatan Tulungagung ini akan berlangsung setiap hari Selasa dan Sabtu dan sudah dimulai dari tanggal 25 Januari 2022. Kegiatan tersebut tepatnya akan diselenggarakan di Rumah Sakit Umum Satiti Prima Husada.
 
Vaksin Booster Covid-19 dilakukan untuk mencegah penyebaran virus korona terutama varian baru yang disebut Omicron. 
 
Pemberian vaksin Booster Covid-19 juga bertujuan untuk mempertahankan tingkat kekebalan tubuh serta memperpanjang masa perlindungan dari virus.
 
Karena nyatanya, dosis vaksin primer (dosis 1 dan 2) Covid-19 ternyata memiliki jangka waktu untuk masa perlindungannya. 
 
Maka dari itu, Pemerintah menganjurkan masyarakat untuk melakukan vaksin Booster Covid-19 supaya tubuh kita terlindungi lebih lama.
 
Sebagai bentuk dukungan untuk upaya Pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19, beberapa layanan kesehatan atau lembaga di berbagai daerah termasuk Tulungagung telah menyediakan vaksin Booster. 
 
Berikut ini info jadwal vaksin Booster Covid-19 dan rincian mengenai waktu pelaksanaan, lokasi, dan syarat ketentuannya di wilayah Tulungagung.
 
Lokasi pelaksanaan vaksin Booster Covid-19 adalah di Rumah Sakit Umum Satiti Prima Husada dan membatasi jumlah vaksin Booster yang akan diberikan setiap harinya yaitu 200 orang.
 
- Vaksin yang tersedia adalah vaksin booster Covid-19 yang bisa dipergunakan untuk orang-orang yang sudah menerima vaksin primer (1 dan 2) Sinovac atau Astrazeneca.
 
- Sudah divaksin primer lengkap (dosis 1 dan 2), lalu jarak waktu sampai jadwal vaksin tertera adalah minimal 6 bulan setelah vaksin 2.
 
- Berumur 18 tahun ke atas
 
- Membawa foto copy KTP/KK
 
- Menunjukkan kartu vaksin / sertifikat sebelumnya / tiket Booster (dosis 3) di aplikasi Pedulilindungi
 
- Dalam keadaan sehat dan sudah sarapan, serta mematuhi protokol kesehatan
 
- Waktu pelaksanaan: Setiap hari Selasa dan Sabtu, pukul 08.00 – 11.00 WIB
 
- Alamat atau lokasi: Rumah Sakit Umum Satiti Prima Husada, Desa Balesono, Ngunut – Tulungagung, Jawa Timur
 
- Informasi atau kontak: WA 0821 4868 6587 atau Instagram @rsusatitiprimahusada
 
Itulah sumber yang sedang menyelenggarakan vaksin Booster di wilayah Tulungagung, untuk info lengkapnya bisa menghubungi kontak yang tertera. 
 
Kepedulian lembaga-lembaga yang mengadakan vaksin gratis sudah semakin banyak dan di berbagai wilayah. Bagi masyarakat yang prioritas atau sudah memiliki tiket, jangan lupa vaksinasi!***

Editor: M Boby Hasan Arfani

Sumber: Instagram @dinkesta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x