Greysia Polli dan Apriyani Rahayu Sumbang Emas untuk Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

2 Agustus 2021, 13:32 WIB
Pasangan ganda putri bulutangkis Indonesia, Greysia Polii/Apriani Rahayu berhasil meraih medali emas usai menumbangkan pasangan ganda asal Tiongkok Chen Qingchen/Jia Yifan, Senin 2 Agustus 2021. /Twitter.com/@bwfmedia
SRAGEN UPDATE- Senin 2 Agustus 2021 merupakan hari dimana partai final cabang olahraga bulu tangkis ganda putri pada Olimpiade Tokyo 2020.
 
Pertandingan yang dimulai pukul 11.50 WIB ini bertempat di Musashino Forest Plaza.
 
Di babak final ini mempertemukan pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polli dan Apriyani Rahayu dengan Chen Qing Chen dan Jia Yi Fan dari China.
 
Baca Juga: Tren Gelombang Budaya Korea ‘Hallyu’, Hanbok Menjadi Busana Tradisional yang Mendunia
 
Permainan berlangsung tegang sejak set awal karena pasangan China memiliki strategi yang cukup baik. Greysia dan Apriyani juga dianggap bermain cukup beda.
 
Biasanya, mereka penuh dengan smash atau pukulan keras. Namun di pertandingan final ini, keduanya lebih santai dalam menerima bola dari lawan.
 
Mereka juga lebih mengandalkan kesalahan dari pasangan China, seperti keluar dari garis lapangan dan menyentuh net.
 
Teriakan dari Apriyani membuat keadaan partai final itu semakin terasa panas dan menegangkan.
 
Baca Juga: Jadwal Pertandingan Tim Indonesia di Olimpiade Tokyo 2 Agustus 2021
 
Di set pertama, Greysia dan Apriyani memimpin dengan skor 21-19. Perbedaan yang sangat tipis.
 
Saat mulai set kedua, pasangan Indonesia lebih bersemangat dan yakin dapat memberikan yang terbaik untuk tanah air.
 
Terlihat pasangan lawan mulai sedikit gelisah saat tertinggal jauh dari segi poin. Terlebih mereka masih sering melakukan kesalahan yang tentu menguntungkan bagi pasangan Indonesia.
 
Setelah sekitar satu jam berlalu, pasangan ganda putri Indonesia kembali memenangkan set kedua dengan skor 21-15.
 
Baca Juga: Alasan Atlet Rusia Disebut ROC di Olimpiade Tokyo, Tak Boleh Kibarkan Bendera Rusia!
 
Hal ini menandakan bahwa Indonesia menambah satu pundi medali emas pada Olimpiade Tokyo 2020 dan pertama kalinya disumbangkan oleh cabang bulu tangkis.
 
Pertandingan selanjutnya, ada Anthony Sinisuka Ginting yang akan memperebutkan medali perunggu sore nanti pada pukul 18.00 WIB. Ia akan bertanding melawan Kevin Cordon yang mewakili negara Guatemala.
 
Selamat Greysia dan Apriyani! 
Selamat Indonesia!***
 

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Tags

Terkini

Terpopuler