Live di iNews, Inilah Jadwal dan Link Nonton Perempat Final Hong Kong Open 2023

15 September 2023, 13:20 WIB
Live di iNews, Inilah Jadwal dan Link Nonton Perempat Final Hong Kong Open 2023 /bwfworldtour.bwfbadminton.com

SRAGEN UPDATE – Babak perempat final Hong Kong Open 2023 akan digelar hari ini, 15 September 2023.

Bertempat di Kowloon, Hong Kong, babak perempat final Hong Kong Open 2023 akan dimulai pada pukul 07.50 WIB.

Sebanyak 7 wakil Indonesia akan bertanding di babak perempat final Hong Kong Open 2023.

7 wakil tersebut antara lain Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari dari ganda campuran, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti dari ganda putri, dan Gregoria Mariska Tunjung dari tunggal putri.

Baca Juga: 23 Caption Instagram tentang Pertemanan yang Aesthetic dalam Bahasa Inggris

Kemudian, Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan dan Leo Rolly Carnando-Daniel Martin dari ganda putra, serta Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie dari tunggal putra.

Di babak perempat final hari ini, Gregoria Mariska Tunjung akan berhadapan dengan atlet tunggal putri unggulan keenam asal Spanyol, Carolina Marin.

Lalu, Anthony Sinisuka Ginting akan berhadapan dengan atlet tunggal putra asal Chinese Taipei, Su Li Yang.

Sedangkan Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan akan berhadapan dengan pasangan ganda putra asal Jepang, Keiichiro Matsui-Yoshinori Takeuchi.

Sementara itu, berikut jadwal lengkap pertandingan wakil Indonesia di babak perempat final Hong Kong Open 2023 sebagaimana yang SragenUpdate.com lansir dari BWF.

Baca Juga: Park Gyu Young Berterima Kasih atas Dukungan Cha Eun Woo ASTRO di Lokasi Syuting A Good Day to Be a Dog

Lapangan 1

1. Tunggal Putri (Pertandingan ke-4)

Gregoria Mariska Tunjung dari Indonesia vs Carolina Marin dari Spanyol.

2. Tunggal Putra (Pertandingan ke-6)

Jonatan Christie dari Indonesia vs Chia Hao Lee dari Chinese Taipei.

Lapangan 2

1. Ganda Putra (Pertandingan ke-1)

Leo Rolly Carnando-Daniel Martin dari Indonesia vs Mark Lamsfuss-Marvin Seidel dari Jerman.

2. Ganda Putra (Pertandingan ke-3)

Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan dari Indonesia vs Keiichiro Matsui-Yoshinori Takeuchi dari Jepang.

Baca Juga: Tragis! Penduduk Tewas Akibat Banjir Dahsyat di Libya Capai 20.000 Jiwa

3. Ganda Putri (Pertandingan ke-5)

Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti dari Indonesia vs Li Wen Mei-Liu Xuan Xuan dari China.

4. Tunggal Putra (Pertandingan ke-7)

Anthony Sinisuka Ginting dari Indonesia vs Su Li Yang dari Chinese Taipei.

5. Ganda Campuran (Pertandingan ke-8)

Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari dari Indonesia vs Gooh Soon Huat-Lai Shevon Jemie dari Malaysia.

Babak perempat final Hong Kong Open 2023 sendiri disiarkan secara langsung di iNews mulai pukul 07.50 WIB.

Adapun link nonton babak perempat final Hong Kong Open 2023 di iNews dapat diakses di sini https://www.rctiplus.com/tv/inews.***

Editor: Inayah Nurfadilah

Tags

Terkini

Terpopuler