Hengkang dari Barcelona, Paris Saint Germain Langsung Incar Lionel Messi

- 9 Juni 2021, 10:15 WIB
Lionel Messi Hengkang dari Barcelona dan diincar klub PSG
Lionel Messi Hengkang dari Barcelona dan diincar klub PSG /JUAN MABROMATA/POOL via REUTERS

SRAGEN UPDATE - Lionel Messi masih menjadi bintang kebanggaan sepak bola dunia. Pamornya kini kembali diincar oleh klub elite Ligue 1 Prancis, Paris Saint Germain (PSG) dalam hal transfer pemain.

Nasser Al-Khelaifi selaku Presiden klub PSG secara terang-terangkan menyampaikan keinginannya untuk merekrut sang Bintang pada bursa transfer musim panas ini. Agaknya, kontrak Messi dengan Barcelona yang akan berakhir pada 30 Juni 2021. Messi hengkang dari Barcelona menjadi kesempatan yang begitu dinantikan oleh klub lain.

Pasalnya, kontrak baru belum juga terdengar kabarnya dari La Pulga. Ini berarti dia akan berstatus bebas transfer secara otomatis pada tanggal 1 Juli 2021.

Baca Juga: Perbedaan PNS, ASN, dan PPPK. Sudah tahu?

Sebenarnya, PSG sudah beberapa kali melempar isyarat tertarik kepada Lionel Messi sejak tahun lalu, baik itu melalui pernyataan para pengurus maupun pemainnya. Tidak jauh berbeda dengan tahun ini, Nasser Al-Khelaifi kembali mengirim sinyal mengenai harapan realisasi transfer Messi.

Walau terkenal akan bayaran super mahal, antusiasme Al-Khelaifi tidak surut dan masih berharap bisa merekrutnya. Situasi tersebut dapat dimaklumi mengingat Messi memilik kredibilitas mendunia di atas pemain komersial yang lain.

Setiap klub, tentu percaya bahwa status bintang Messi akan mengantarkan mereka pada situasi pertandingan yang menguntungkan. Al-Khelaifi juga mengakui kalau dirinya telah melakukan komunikasi langsung dengan Joan Laporta selaku Presiden El Barca. Bahkan ternyata, proses negosiasi sudah berlangsung sejak bulan Januari 2021 lalu.

Baca Juga: Peluncuran Layanan 5G dari Telkomsel di Lima Kota

"Apa yang bisa saya katakan yaitu semua pemain hebat ingin datang ke PSG,” tutur Al-Khelaifi seperti dilansir dari L’Equipe.

Halaman:

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x