Manchester United Telah Melakukan Pergerakan untuk Mendapatkan Jasa Eduardo Camavinga

- 6 Juli 2021, 22:21 WIB
Eduardo Camavinga, gelandang Rennes yang diincar Real Madrid.
Eduardo Camavinga, gelandang Rennes yang diincar Real Madrid. /twitter.com/Camavinga

SRAGEN UPDATE - Manchester United telah membuat kemajuan dalam upaya mereka menandatangani Eduardo Camavinga dari Rennes, menurut laporan Sky Sports, Senin 5 Juli, 2021.

Wartawan Sky Sports, Fabrizio Romano mengatakan United sedang melakukan "kontak langsung" dengan Camavinga dan pembicaraan masih terus berlanjut.

Pemain internasional Prancis berusia 18 tahun itu dikabarkan dihargai € 30 juta dan klub Ligue 1 ingin menjualnya untuk menghindari melepas Camavinga secara gratis musim panas mendatang ketika kontraknya berakhir.

Camavinga telah membuat 67 penampilan di Ligue 1 untuk Rennes setelah lulus sebagai lulusan akademi. Dia memulai debutnya pada tahun 2019 di usia 16 tahun.

Baca Juga: Studi Menunjukan, KPOP Sebagai Faktor Utama Dominasi Platform Youtube di Korea Selatan

Eduardo Camavinga adalah pilihan bagi United karena dia adalah opsi yang lebih murah daripada alternatif lini tengah lain yang juga sedang diincar pasukan Ole Gunnar Solskjaer. 

Dia diproyeksikan sebagai calon pengganti Paul Pogba yang diisukan sudah tidak betah di Inggris dan hanya memiliki 12 bulan tersisa dari durasi kontraknya saat ini

Ketertarikan pada Camavinga disambut baik oleh perwakilan agennya dari Stellar Agency karena sekarang sang pemain memiliki kurang dari satu tahun tersisa di kontraknya bersama Rennes.

Selain Camavinga juga ada nama Declan Rice yang disebut-sebut menjadi target lain United. Rice menjadi pilihan karena bakatnya telah terbukti di Liga Premier Inggris dan pemain berusia 22 tahun itu telah menolak tawaran kontrak baru West Ham.

Halaman:

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: Manchester Evening News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x