Semifinal Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020, Anthony Ginting: Cara Main Chen Long Berbeda dari Sebelumnya

- 1 Agustus 2021, 19:10 WIB
Badminton Olimpiade Tokyo 2020: Anthony Ginting Kalah Dari Chen Long, Ia menilai cara main  Chen Long berbeda dari sebelumnya.
Badminton Olimpiade Tokyo 2020: Anthony Ginting Kalah Dari Chen Long, Ia menilai cara main Chen Long berbeda dari sebelumnya. /NOC Indonesia

Hal ini dapat dibuktikan dari kemampuan Chen Long yang telah berhasil memegang kendali penuh sejak awal set gim pertama semifinal bulu tangkis tunggal putra ini.

Chen Long berhasil mengungguli dan menciptakan jarak skor yang cukup jauh ketika bertanding dengan Ginting.

Baca Juga: 3,5 Juta Vaksin Moderna Tiba di Indonesia, Apa Bedanya dengan Sinovac dan AstraZeneca?

Anthony Ginting pun juga sempat bermain cerdik dengan strategi rally panjang, pergerakan cepat side to side, dan permainan net ketika berhadapan dengan Chen Long siang tadi.

Strategi permainan Ginting ini sesuai dengan saran yang diberikan oleh sang pelatih, Hendry Saputra Ho.

“Sabar saja, diangkat aja bolanya biar enak, panjangin aja (permainan),” ujar Hendry kepada Ginting yang dilansir dari Badminton Talk.

Namun Chen Long mampu menerima setiap serangan yang Ginting berikan dengan baik dan bahkan mampu menimbulkan permainan error dari lawan main asal Indonesia ini.

Baca Juga: Tren Ikoy-ikoyan ala Arief Muhammad Mengundang Banyak Perhatian

Hal ini sebagaimana saran dari pelatih Chen Long yang meminta dirinya untuk menahan setiap serangan yang diberikan Ginting.

“Ketika dia (Anthony Ginting) punya niat untuk melakukan sesuatu, dia pasti akan mengalami error, jadi kamu tahan saja,” ujar sang pelatih kepada Chen Long dalam Badminton Talk.

Halaman:

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: Twitter @BadmintonTalk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah