Peringati HUT Arema FC ke-35, Sejumlah Komunitas Pelari Gelar Lomba Maraton

- 20 Agustus 2022, 17:55 WIB
Peringati HUT Arema FC ke-35, Sejumlah Komunitas Pelari Gelar Lomba Maraton
Peringati HUT Arema FC ke-35, Sejumlah Komunitas Pelari Gelar Lomba Maraton /Facebook/AREMA FC

Baca Juga: Komisi VII DPR RI Minta Pemda Tak Naikkan HET Elpiji 3 Kilogram

Kegiatan maraton akan dimulai pada pagi hari mulai pukul 05.00 WIB, start dari Gedung Kepolisian Resor (Polres) Malang di Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang.

Maraton tersebut kemudian akan diakhiri di Kantor Arema FC, di Jalan Mayjend Pandjaitan, Kota Malang.

Peringatan 35 Tahun Arema FC yang jatuh pada, Minggu 21 Agustus 2022, diisi sejumlah kegiatan yang dipusatkan di wilayah Kayutangan Heritage, Kota Malang.

Selain itu, juga ada acara peresmian patung Singa Mahkota di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Peringatan tahun ini, Arema FC mengusung tema Jiwa Jawara untuk menanamkan semangat pantang menyerah untuk masyarakat Malang, khususnya Aremania.

Baca Juga: 7 Tanda Kamu Merasa Sangat Kesepian, Nomor Berapa yang Sering Kamu Alami?

Arema FC menggambarkan singa yang siap menerkam dan menerobos kobaran api dengan didesain membentuk angka 35.

Diharapkan lewat momentum ini, semakin menjadikan Arema FC bersaing di kancah tertinggi sepak bola tanah air.***

 

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah