Nacho Fernandez Resmi Tinggalkan Real Madrid Setelah 12 Tahun Setia

- 30 Juni 2024, 01:32 WIB
Nacho Fernandez Resmi Tinggalkan Real Madrid Setelah 12 Tahun Setia
Nacho Fernandez Resmi Tinggalkan Real Madrid Setelah 12 Tahun Setia /Instagram / nachofdez90/

Ia akan bergabung dengan klub barunya itu setelah selesai mengikuti Piala Eropa 2024 bersama Timnas Spanyol.

Nacho mengungkapkan bahwa keputusan untuk meninggalkan Real Madrid adalah pilihan yang sulit baginya.

Baca Juga: Spoiler Episode 5 Miss Night and Day: Gye Ji Woong dan Lee Mi Jin Alami Masalah Mobil di Pedesaan

Namun, ia memutuskan untuk mencari tantangan baru di luar Eropa dan tidak ingin membela klub lain di Eropa selain Real Madrid.

Selama 12 musim berkarier di Real Madrid, Nacho Fernandez telah tampil dalam 364 pertandingan, mencetak 16 gol, dan memberikan 10 assist.

Bersama Luka Modric, Nacho adalah pemain dengan jumlah gelar terbanyak sepanjang sejarah klub.

Selama berkarier di Real Madrid, Nacho telah mempersembahkan total 26 trofi untuk klub tersebut.

Trofi-trofi tersebut terdiri dari 6 trofi Liga Champions, 5 Piala Dunia Antarklub, 4 Piala Super Eropa, 4 gelar La Liga, 2 Copa del Rey, dan 5 Piala Super Spanyol.

Dengan 6 trofi Liga Champions yang dimenanginya, Nacho tercatat sebagai salah satu pemain tersukses dalam meraih trofi bergengsi tersebut bersama legenda-legenda Real Madrid lainnya, seperti Paco Gento, Luka Modric, Toni Kroos, dan Dani Carvajal.

Baca Juga: Jay ENHYPEN akan Membatasi Partisipasinya di Berbagai Aktivitas Grup karena Sakit Lutut

Halaman:

Editor: Inayah Nurfadilah

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah