4 Peristiwa Bersejarah di Bulan Muharram

31 Juli 2022, 14:36 WIB
Ilustrasi Bulan Muharram /unspash.com/photos/Osman Köycü

SRAGEN UPDATE –   Bulan Muharram adalah bulan yang Mulia.

Bulan Muharram juga ditetapkan sebagai salah satu empat bulan haram atau bulan yang dimuliakan oleh Allah SWT selain bulan Dzulqa'dah, Dzulhijjah dan Rajab.

Dalam Al Qur’an ada salah satu ayat yang membahas tentang bulan Muharram yaitu surah At Taubah ayat 36.

Adapun isinya ialah sebagai berikut:

اِنَّ عِدَّةَ الشُّهُوْرِ عِنْدَ اللّٰهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِيْ كِتٰبِ اللّٰهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضَ مِنْهَآ اَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ۗذٰلِكَ الدِّيْنُ الْقَيِّمُ ەۙ فَلَا تَظْلِمُوْا فِيْهِنَّ اَنْفُسَكُمْ وَقَاتِلُوا الْمُشْرِكِيْنَ كَاۤفَّةً كَمَا يُقَاتِلُوْنَكُمْ كَاۤفَّةً ۗوَاعْلَمُوْٓا اَنَّ اللّٰهَ مَعَ الْمُتَّقِيْنَ

Baca Juga: 4 Makna Memaafkan dalam Berbagai Ajaran Agama di Indonesia

Artinya:

“Sesungguhnya bilangan bulan di sisi Allah ialah dua belas bulan (sebagaimana) ketetapan Allah (di Lauh Mahfuz) pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya ada empat bulan haram."

"Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menzalimi dirimu padanya (empat bulan itu), dan perangilah orang-orang musyrik semuanya sebagaimana mereka pun memerangi kamu semuanya."

"Ketahuilah bahwa sesungguhnya Allah bersama orang-orang yang bertakwa."

Ada beberapa peristiwa bersejarah yang terjadi di bulan Muharram.

Baca Juga: 4 Cara Murojaah Al Qur’an, Penghafal Qur’an Harus Tahu!

Dilansir SragenUpdate.com dari website Institut Agama Islam An Nur Lampung, berikut 4 peristiwa bersejarah yang ada di bulan Muharram:

1. Pada hari Asyura Allah SWT telah menerima taubat Nabi Adam AS dan dosa Nabi Daud AS, juga kembalinya kerajaan Nabi Sulaiman AS pada hari Asyura.

Maka pada hari itu (10 Muharram), Nabi Adam AS dan Nabi Nuh AS berpuasa karena bersyukur kepada Allah bahwasanya taubat beliau diterima oleh Allah setelah beratus-ratus tahun lamanya memohon ampunan atas dosa-dosanya.

2. Pada 10 Muharram, adalah bersandarnya perahu Nabi Nuh AS karena banjir yang melanda seluruh alam karena mengingkari Allah dan juga Nabi Nuh AS.

3. Pada tanggal ini, Nabi Yunus keluar dari perut ikan Paus setelah tinggal di dalamnya kurang lebih selama 40 hari 40 malam.

Baca Juga: Tafsir Surah Ali Imran Ayat 173: Allah Sebaik-baik Pelindung dan Penolong

4. Nabi Ibrahim AS dilahirkan pada tanggal 10 Muharram dan juga hari diangkatnya Nabi Ibrahim AS menjadi Khalilullah atau kekasih Allah.

Selain itu, ini juga hari dimana Nabi Ibrahim diselamatkan Allah dari kejahatan api yang semuanya ini adalah perintah Raja Namrud.***

Editor: Gorby Zumroni

Sumber: Website Institut Agama Islam An Nur Lampung

Tags

Terkini

Terpopuler