Belum Pernah Sembelih Hewan Kurban Sendiri? Berikut Tips Sembelih Hewan Kurban Sendiri!

- 7 Juli 2022, 16:52 WIB
Belum Pernah Sembelih Hewan Kurban Sendiri? Berikut Tips Sembelih Hewan Kurban Sendiri!
Belum Pernah Sembelih Hewan Kurban Sendiri? Berikut Tips Sembelih Hewan Kurban Sendiri! /ANTARA/Ampelsa

Jika kambing sudah tenang maka bisa diarahkan menghadap kiblat.

  1. Penentuan Titik Penyembelihan

Titik penyembelihan berada dua jari dibawah pertengahan leher kambing.

Penentuan titik ini tentu sangat penting karena semakin tepat titik yang dipotong maka semakin kecil rasa sakit yang dirasakan oleh kambing.

  1. Cara Pemotongan Kambing

Setelah kambing berada dalam posisi berbaring menghadap kiblat, dengan kondisi tenang, serta titik penyembelihan sudah ditentukan maka kita dapat langsung memotong leher kambing tersebut.

Apabila diperlukan, kita bisa meminta bantuan satu orang lagi untuk memegang kaki atau badan kambing sehingga bisa lebih fokus pada pemotongan.

Ketika pisau mulai menyentuh dan memotong leher kambing, maka jangan sekali kali berhenti di tengah, tetap lanjutkan pemotongan hingga tiga saluran pada leher kambing terpotong.

Tiga saluran tersebut adalah kerongkongan, tenggorokan, dan saluran darah. 

Pastikan jangan sampai memotong leher kambing hingga terputus karena hukumnya haram.

Setelah darah sudah berhenti mengalir maka kambing bisa ditaruh ditempat lain sebelum dilakukan pengolahan.

Hal ini bertujuan agar memastikan kambing benar – benar sudah dalam kondisi mati atau tidak bernyawa karena hukum menguliti hewan yang masih hidup atau setengah hidup itu haram.***

Halaman:

Editor: Medina Sylvia Riyanto

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah