Karya dari Sutradara Bong Joon Ho Akan Ditayangkan di Festival Film Pendek Bergengsi

- 18 Juni 2021, 11:27 WIB
Karya dari Sutradara Bang Joon Ho Akan Ditayangkan di Festival Film Pendek Bergengsi
Karya dari Sutradara Bang Joon Ho Akan Ditayangkan di Festival Film Pendek Bergengsi /youtube.com/ Oscars

SRAGEN UPDATE - 'The 20th Mise-en-scène Short Film Festival' atau 'Festival Film Pendek Mise-en-Scène ke-20' kembali diadakan. Tahun ini, festival ini memiliki program program khusus berjudul "Pameran Khusus Sutradara Bong Joon Ho".

"Pameran Khusus Sutradara Bong Joon Ho" ini akan menayangkan film pendek karya sutradara Bong Joon Ho. Sutradara asal Korea Selatan yang baru saja menulis sejarah di dunia perfilman tingkat dunia.

Pemutaran dari pameran khusus ini akan menampilkan beberapa film pendek yang disutradarai oleh Bang Joon Ho.

Film pertama berjudul 'White Man' di tahun 1993. Film ini bercerita tentang seorang warga biasa sedang dalam perjalanannya ke tempat kerja yang kemudian sebuah menemukan jari telunjuk.

Sesuai dengan judulnya, film ini memuat tema yang disebut fenomena patologi sosial pekerja kerah putih yang menikmati status kelasnya.

Selanjutnya, film pendek berjudul 'Memories in My Frame'. Film produksi tahun 1994 ini adalah film tentang kenangan kehilangan seekor anjing sejak kecil.

Baca Juga: Lai Kuanlin Menangkan Persidangan Melawan Cube Entertaiment

Lalu, film pendek berjudul 'Incoherence' yang sama-sama dibuat pada tahun 1994. Film ini adalah film dokumenter dengan episode pendek yang dibuat oleh tiga orang yang berbeda.

Tiga orang adalah penulis redaksi surat kabar, jaksa elit, dan profesor. Mereka muncul di program TV untuk berbicara tentang masalah sosial. Ini dianggap sebagai gambaran tajam yang menggambarkan kemunafikan orang modern.

Terakhir, film 'Influenza' tahun 2004. Ini merupakan produksi Festival Film Internasional Jeonju Ke-5.

'Influenza' mengisahkan tentang seorang pria yang berdiri di jembatan Sungai Han dan dilihat sudut pandang CCTV. Hal itu mencerminkan kenyataan pahit akibat 'histeria resesi' yang beredar di Korea Selatan pada tahun 2000-an.

Keempat film tersebut merupakan karya awal sutradara Bong Joon Ho. Kini, Bong Joon Ho sudah diakui sebagai sutradara ternama dunia melalui berbagai film populernya, seperti 'Memories of Murder', 'The Host', 'Mother', 'Okja', 'Snowpiercer', dan 'Parasite'.

'The 20th Mise-en-scène Short Film Festival' akan diadakan di Seoul Art Cinema dan Seoul Theater selama tujuh hari dari tanggal 24 Juni hingga 30 Juni. Acara ini menerapan prokes COVID-19 secara menyeluruh.***

Editor: Nadya Rizqi Hasanah Devi

Sumber: All K-pop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah