Mengulik Marvel Cinematic Universe, Siapa itu Guardian of the Galaxy? Berikut Deskripsi, Sejarah, dan Perannya

- 19 November 2021, 21:57 WIB
Guardian of The Galaxy (GOTG)
Guardian of The Galaxy (GOTG) /Marvel Studios
SRAGEN UPDATE – Mengulik Marvel Cinematic Universe dilanjutkan dengan penjelasan mengenai Guardian of the Galaxy (GOTG). Di mana sebelumnya sudah dijelaskan latar belakang dari Thor yang muncul di tahun 2011.
 
Guardian of the Galaxy adalah salah satu film Marvel Cinematic Universe yang menceritakan sekelompok superhero sebagai penjaga galaksi atau luar angkasa.
 
Diketahui bahwa ancaman dari para tokoh jahat di film Marvel Cinematic Universe tidak hanya terjadi di bumi melainkan di semesta lainnya seperti di luar angkasa.
 
Mungkin anda akan sedikit bingung jika belum mengikuti keseluruhan film Marvel Cinematic Universe dan menontonnya. 
 
 
Tenang, kalian bisa sedikit belajar dari artikel-artikel di Sragenupdate.com yang bertema mengulik Marvel Cinematic Universe, dan ini adalah salah satunya.
 
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, film Marvel Cinematic Universe tidak hanya menceritakan superhero yang ada di bumi melainkan juga di luar angkasa. Maka dari itu, ada pahlawan yang juga berasal dari sana.
 
Hal itu dikarenakan banyak musuh yang datang dari luar angkasa atau semesta lain, contohnya musuh besar Avengers yaitu Thanos.
 
Tidak asing bagi kalian siapa itu Thanos, tokoh jahat yang berhasil mengumpulkan batu infinity dan berhasil memusnahkan hampir separuh manusia di bumi. Kalian bisa menontonnya di film Avengers: Infinity War.
 
 
Kembali pada siapa itu "Guardian of the Galaxy", mereka adalah sekelompok superhero yang dimunculkan di film pada kronologi waktu Marvel Cinematic Universe pada tahun 2014.
 
Mereka menyebut diri sebagai Guardian of the Galaxy dan di film Avengers: Endgame pun ikut serta saat pertempuran melawan Thanos.
 
Guardian of the Galaxy menggunakan pesawat luar angkasa sebagai kendaraan dan untuk berpatroli. Berikut ini adalah kru dari pesawat tersebut.
 
- Peter Quill / Star-Lord (diperankan oleh Chris Pratt), merupakan pemimpin grup.
- Drax the Destroyer (Dave Bautista)
- Gamora (Zoe Saldana), merupakan anak angkat dari Thanos.
- Rocket (Bradley Cooper)
- Groot (Vin Diesel)
 
Di antara para anggota Guardian of the Galaxy tersebut, Quill merupakan satu-satunya manusia dan yang lain adalah bukan.
 
 
Guardian of the Galaxy mungkin tidak tergabung langsung dalam tim Avengers, namun mereka membantu di saat Avengers melawan musuh yang berasal dari luar angkasa. Itu terjadi karena mungkin luar angkasa adalah wilayah jangkauannya.
 
Guardian of the Galaxy memiliki film bagian dua dan membawa perubahan pada kru atau anggotanya. Yaitu Groot menjadi Baby Groot. 
 
Itulah peran dan latar belakang Guardian of the Galaxy di lingkup alur cerita Marvel Cinematic Universe. Ini untuk mempermudah anda untuk memahami alur cerita dari MCU.
 
Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai MCU, tunggu artikel berikutnya dan tetap di Sragenupdate.com.***

Editor: Yesa Novianti Putri Ashari

Sumber: BGR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah