Spiderman: No Way Home Bukan Akhir dari Tom Holland, Produser Amy Pascal Mengkonfirmasi Pengerjaan Film Baru

- 3 Desember 2021, 14:11 WIB
Spiderman: No Way Home
Spiderman: No Way Home /Marvel Studios
SRAGEN UPDATE – 'Spiderman: No Way Home' membawa peran Peter Parker (Tom Holland) di semesta Marvel Cinematic Universe. 
 
Sudah beberapa tahun terakhir Peter (Tom Holland) berjuang bersama Avengers dan ternyata ia masih akan menjadi superhero setelah Spiderman: No Way Home.
 
Amy Pascal yang merupakan produser Sony Pictures memberikan konfirmasinya pada saat wawancara. Ia mengatakan bahwa trilogi film Spiderman baru sedang dalam pengerjaan.
 
Ini tentu saja kabar baik bagi penggemar Spiderman versi Tom Holland, karena pernyataan Amy Pascal membuat kita lega.
 
Itu artinya kita masih bisa melihat Peter (Tom Holland) berkarya sebagai Spiderman.
 
 
Selain Tom Holland yang akan terus berada di Marvel Cinematic Universe, kebersamaan Sony dan Marvel yang berkolaborasi pun sepertinya sudah jelas masih akan berlangsung.
 
Setelah wawancara Amy Pascal, spekulasi mulai bermunculan mengenai apa yang mungkin akan dibuat oleh Sony dan Marvel berikutnya.
 
Tentu harapan penggemar adalah film-film yang semakin seru layaknya sampai Spiderman: No Way Home yang akan tayang 17 Desember ini. 
 
Ada kemungkinan Sony dan Marvel akan bekerjasama melanjutkan kisah Venom—musuh Spiderman yang cukup memiliki pamor yang bahkan sudah memiliki film sendiri.
 
 
Isu yang bermunculan tentu saja memiliki dasar. Ini berawal dari cerita film Spiderman: No Way Home yang menampilkan di mana multiverse sedang bertabrakan.
 
Lalu pasca credit film Venom: Let There Be Carnage pun turut menguatkannya. Di mana ada adegan saat Venom sedang melihat Spiderman (Tom Holland) di berita televisi. 
 
Di adegan pasca credit itu menunjukkan bahwa Venom dan Brock seperti sedang berada di universe lain sebagai akibat multiverse yang bertabrakan karena ulah Doctor Strange di Spiderman: No Way Home.
 
Kerjasama Sony dan Marvel sudah dipastikan akan berlanjut dalam waktu yang cukup lama. Kembali Amy Pascal berbagi informasi mengenai hal tersebut.
 
Ini bukan film terakhir yang akan kami buat dengan Marvel (termasuk Spiderman). Kami sedang bersiap-siap untuk membuat film Spiderman berikutnya dengan Tom Holland dan Marvel. Kami memikirkan ini sebagai tiga film, dan akan melanjutkan ke tiga film berikutnya. Ini bukan film MCU terkahir kami,” ungkapnya.
 
 
 
Kembali pernyataan Amy tentu saja membuat para penggemar menantikan film berikutnya. Entah itu trilogi Spiderman Tom Holland berikutnya atau film tentang villain (tokoh jahat).
 
Villain di semua versi Spiderman memang tampak menarik untuk dibahas satu per satu, terbukti dari Venom yang sudah memiliki dua film luar biasa.
 
Tampaknya akan sangat luar biasa jika film supervillain team-up Sinister Six yang sudah ditunggu-tunggu pun akan segera digarap dan tayang di tahun depan. 
 
 
Bagi yang belum tahu, Sinister Six adalah julukan untuk 6 penjahat super yang muncul di komik Spiderman yang diterbitkan oleh Marvel Comics. Mereka adalah Doctor Octopus, Vulture, Electro, Mysterio, Sandman, dan Kraven the Hunter.***

 

Editor: Yesa Novianti Putri Ashari

Sumber: BGR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x